Bank BUMN Terbesar di Indonesia: Total Aset, dan Produk Unggulannya!

bank bumn

Bank BUMN merupakan bank yang dikelola langsung oleh pemerintah, saat ini di Indonesia ada 5 bank BUMN yaitu BRI (Bank Rakyat Indonesia), Bank Mandiri, Bank Nasional Indonesia (BNI), Bank Tabungan Negara (BTN), dan Bank Syariah Indonesia (BSI). Mari simak pembahasan lengkap mengenai kelima bank BUMN di artikel ini!

1. Bank Mandiri

Bank Mandiri sendiri memiliki aset paling tinggi jika dibandingkan dengan bank BUMN lainnya. Total aset yang dikelola oleh bank Mandiri saat ini mencapai Rp 1.548 triliun! Berikut kami berikan laporan neraca keuangan BNI secara rinci:

  • Aset – Rp 1.548 triliun
  • Liabilitas – Rp 1.386 triliun
  • Ekuitas – Rp 181,63 triliun

Produk terkenal dari bank Mandiri:

  • Tabungan Mandiri
  • Deposito Mandiri
  • Kartu kredit Mandiri
  • Bancassurance AXA Mandiri
  • M-Banking Mandiri

2. Bank Rakyat Indonesia

Setelah bank Mandiri, yang memiliki total aset yang besar adalah BRI. Tercatat hingga saat ini BRI mengelola dana sebesar Rp 1.411 triliun. Berikut adalah neraca keuangan BRI secara rinci:

  • Aset – Rp 1.411
  • Liabilitas – Rp 1.216 triliun
  • Ekuitas – Rp 191,62 triliun

Produk terkenal dari bank BRI:

  • Tabungan Simpedes
  • Tabungan Haji
  • Tabungan BRI Simpel (khusus pelajar)
  • Junio (bagi anak dibawah 12 tahun)
  • Bancassurance BRI Life

3. Bank Negara Indonesia (BNI)

Menduduki posisi ketiga dalam jumlah total aset yang dikelola, ada BNI. Hingga saat ini BNI telah mengelola dana aset sebesar Rp 862 triliun. Berikut adalah rincian neraca keuangan BRI:

  • Aset – Rp 862 triliun
  • Liabilitas – Rp 744 triliun
  • Ekuitas – Rp 115,14 triliun

Produk terkenal dari bank BNI:

  • BNI Taplus
  • Taplus Muda (khusus anak muda)
  • Taplus Anak (khusus pelajar)
  • Deposito BNI
  • Bancassurance BNI Life

4. Bank Tabungan Negara

BTN atau Bank Tabungan Negara adalah bank yang memiliki produk KPR yang sangat terkenal di Indonesia. Total aset yang dikelola oleh bank BTN sendiri saat ini mencapai Rp 375 triliun. Berikut adalah neraca keuangan bank BTN secara rinci:

  • Aset – Rp 375 triliun
  • Liabilitas – Rp 356 triliun
  • Ekuitas – Rp 19,12 triliun

Produk terkenal dari bank BNI:

  • KPR BTN
  • KPA BTN

5. Bank Syariah Indonesia

Bank Syariah Indonesia sendiri merupakan hasil merger dari BRI Syariah, Bank Syariah Mandiri, dan BNI syariah. Tujuan dari merger ini sendiri adalah untuk mengembankan ekonomi syariah di Indonesia dan menjadikan BSI sebagai salah satu dari 10 bank syariah terbesar di dunia.

Hingga saat ini total aset yang dikelola oleh BSI adalah Rp 234 triliun. Berikut adalah neraca keuangan BSI secara rinci:

  • Aset – Rp 234 triliun
  • Liabilitas – Rp 211 triliun
  • Ekuitas – Rp 22,50 triliun

Produk terkenal dari bank BSI

  • BSI Tabungan Easy Wadiah
  • BSI Tabungan Efek Syariah
  • BSI Tabungan Haji Muda
  • BSI Reksa Dana Syariah

Apa Perbedaannya dengan Bank Swasta?

Perbedaan utama dari kedua bank ini adalah sumber modalnya, sebagian besar modal bank BUMN dimiliki oleh pemerintah, sedangkan sebagian besar modal bank swasta dimiliki oleh pengusaha internasional.

Keuntungan Menabung di Bank BUMN

1. Biaya administrasi yang bersahabat

Biaya administrasi yang dikenakan oleh bank BUMN juga biasanya sangatlah murah. Berikut adalah rinciannya:

  • Biaya admin Mandiri: mulai dari Rp 2.500
  • Biaya admin BNI: mulai dari Rp 5.000
  • Biaya admin BRI: mulai dari Rp 2.000
  • Biaya admin BTN: mulai dari Rp 12.000
  • Biaya admin BSI: mulai dari Rp 0 alias gratis

2. Jaringan KCP (Kantor Cabang Pembantu) yang Luas

Mengingat suntikan modal yang diberikan pemerintah pastinya tidak sedikit, maka biasanya memiliki banyak cabang yang tersebar luas di seluruh Indonesia.

3. Layanan Digital Banking

Layanan digital banking juga sudah pasti disediakan oleh bank BUMN seperti contohnya m-banking Mandiri yang diberi nama Livin By Mandiri.

4. Syarat Pembukaan Rekening yang Mudah

Untuk syarat pembukaan rekening di bank BUMN, kalian hanya perlu menyertakan KTP, dan uang untuk setoran awal saja. Namun patut diperhatikan setiap jenis tabungan memiliki syarat yang berbeda-beda.

Pertanyaan Seputar Bank BUMN

Bank Apa Saja yang Termasuk Bank BUMN?

Bank Mandiri, BRI, BNI, BSI dan BTN

Apakah bank BCA termasuk bank BUMN?

Tidak termasuk, karena mayoritas kepemilikan sahamnya dimiliki oleh swasta

Apa itu Himbara?

Himbara adalah singkatan dari Himpunan Bank Milik Negara, artinya semua bank BUMN termasuk dalam Himbara.

Apakah BPD termasuk?

Bank Pendapatan Daerah adalah bank yang dimiliki oleh pemerintah provinsi, maka dari itu bank ini tidak termasuk ke dalam bank BUMN.