Salah satu hal yang dapat kamu lakukan untuk menilai performa mobil yaitu dengan mengetahui torsi dan power. Bagi beberapa orang terkadang menganggap bahwa torsi dan power adalah hal yang serupa tapi tak sama, lalu apa perbedaan torsi dan power?
Pemeriksaan performa mesin bertujuan agar kamu dapat mengetahui apakah mobil tersebut dapat bekerja secara maksimal atau tidak. Biasanya orang hanya berfokus pada tenaga mesin, sedangkan torsi pada kenyataannya memiliki peran yang penting untuk diperhatikan.
Perbedaan ini harus kamu ketahui, karena baik torsi dan power berkaitan dengan energi yang dikeluarkan oleh mesin. Berikut ini adalah penjelasan dari perbedaan keduanya.
Perbedaan Torsi dan Power
Hal yang harus kamu ketahui terlebih dahulu, torsi dan power adalah sesuatu yang dihasilkan oleh mesin ketika kamu memutar kunci dan menekan pedal gas. Power dan torsi menjadi kesatuan yang tidak dapat dipisahkan, sehingga banyak orang yang masih kesulitan untuk membedakannya.
Torsi adalah energi atau dorongan yang dikeluarkan mesin dari kondisi mobil diam sampai dapat bergerak. Dorongan tersebut berasal dari piston dan poros engkol yang mengakibatkan terjadinya perputaran gerakan.
Fungsi utama dari torsi yaitu untuk membuat kendaraan dapat ber akselerasi saat awal mesin mobil bergerak. Semakin banyak torsi yang dihasilkan mesin, maka semakin besar kemampuan mesin melakukan gerakan.
Sehingga mobil seperti SUV seringkali menggunakan mesin yang mampu menghasilkan torsi tinggi. Karena torsi yang tinggi dapat membantu powerplant dapat bekerja lebih mudah, khususnya saat mengangkut beban berat dan berjalan pada tanjakan curam.
Sedangkan power merupakan daya, tenaga, atau energi yang dikeluarkan secara terus menerus oleh mesin agar dapat mencapai kecepatan tertinggi dalam jangka waktu tertentu.
Biasanya mobil balap memiliki power yang besar agar memiliki kecepatan yang baik. kecepatan yang dihasilkan dipengaruhi oleh panjang gagang dalam mesin, jika semakin panjang ukurannya maka tenaga yang dikeluarkan akan semakin sedikit.
Singkatnya, torsi adalah dorongan yang dihasilkan mesin agar dapat melajukan mobil dari kondisi diam, sedangkan power adalah kecepatan yang didapat dari dorongan tersebut.
Pada dunia otomotif, istilah power dikenal dengan tenaga kuda atau horsepower (HP). Mobil yang memiliki power tinggi biasanya memiliki akselerasi yang lebih baik dan dapat mencapai kecepatan yang tinggi.
Setiap mobil memiliki torsi dan power yang berbeda, maka untuk menghitung power dari suatu mobil kamu harus mengetahui torsinya terlebih dahulu. Lalu, bagaimana cara menghitung keduanya?
Perbedaan Torsi dan Power dari Cara Menghitung
Jika kamu ingin menghitung power suatu mobil, ketahui torsi terlebih dahulu. Agar kamu dapat mengetahui nilai torsi, biasanya menggunakan rumus yaitu gaya berat dikalikan jarak.
Sedangkan untuk mengetahui power yang dihasilkan mesin, kamu dapat menggunakan rumus yaitu, torsi dikali dengan rpm/5.252. Rpm adalah singkatan dari Revolutions per minute (rotasi per menit), sedangkan 5252 merupakan nilai ketetapan pada daya motor.
Sehingga tenaga yang ada dari dalam mobil dapat dihasilkan dari torsi yang dilakukan putaran mesin. Semakin cepat putaran mesin, maka tenaga mobil yang dihasilkan akan meningkat pula.
Karena power dapat menentukan tingkat percepatan mobil, maka untuk menghasilkan tenaga yang lebih besar, mesin harus menghasilkan torsi lebih banyak. Selain torsi yang lebih banyak, hal lain yang harus diperhatikan yaitu rpm yang lebih tinggi, atau bahkan gabungan dari keduanya.
Mengendarai mobil yang memiliki torsi dan power yang baik adalah hal yang wajar, namun kamu juga harus memperhatikan keselamatan diri dan juga mobil yang dimiliki. Jangan sampai dengan berkendara dengan kecepatan tinggi dapat membahayakan kamu, orang di sekitar, dan mobilmu.
Agar berkendara dapat lebih aman, kamu dapat menggunakan asuransi rekomendasi dari Cekpremi. Menggunakan asuransi dapat memudahkanmu jika terjadi suatu hal yang tidak diinginkan terjadi di masa mendatang.
Pertanyaan Seputar Perbedaan Torsi dan Power
Bagi beberapa orang yang belum mengetahui perbedaan torsi dan power, berikut ini adalah pertanyaan yang sering muncul terkait hal tersebut, yaitu:
- Apa fungsi dari torsi yang tinggi?
Jika mobil dapat menghasilkan torsi yang tinggi, maka semakin besar kemampuan mesin melakukan gerakan. - Kenapa mobil diesel lebih bertenaga?
Karena mesin diesel menggunakan kompresi yang sangat tinggi, sehingga power yang dihasilkan lebih besar.