Kopling atau clutch mobil merupakan komponen penting untuk mobil, yang melakukan transmisi manual. Komponen ini menjadi komponen yang menghubungkan roda gigi transmisi dan poros engkol, agar roda belakang kendaraan bisa bergerak. Seperti diketahui, ada dua jenis clutch yaitu manual dan otomatis dan fungsinya sama, yang berbeda hanya cara kerjanya.
Fungsi Kopling Mobil
Adapun fungsi kopling mobil memiliki fungsi utama, yaitu menghentikan transmisi ke poros penggerak agar bisa mengganti bagian persneling mobil. Komponen ini dapat mencegah mesin mobil mudah mati, ketika sedang berada pada gigi kecepatan lambat.
- Komponen ini juga berfungsi untuk menghentikan mobil tanpa perlu mematikan mesin seperti misalnya saat sedang dalam kemacetan atau lampu merah.
- Clutch juga berfungsi untuk mengangkat mesin saat mobil Anda melaju agar pergerakannya lebih halus dan lancar.
- Membuat performa pengereman lebih stabil, ketika berkendara lewat engine brake.
- Menghubungkan dan memutuskan putaran mesin yang menuju transmisi.
- Menghubungkan dan memutuskan tenaga mesin roda lewat transmisi.
Bagian kopling mobil punya beberapa komponen penting yang akan bekerja sama secara optimal, untuk membuat performa mobil tetap nyaman ketika dikendarai.
- Flywheel, bentuknya seperti cakram logam besar yang merupakan komponen penghubung ke poros engkol mesin belakang. Adapun komponen ini akan berputar pada kecepatan sama dengan putaran mesin dan perannya menyimpan dan melepaskan energi dari poros engkol.
- Clutch pedal, merupakan komponen yang punya cara kerja seperti pengungkit fungsinya untuk mengendalikan clutch. Komponen satu ini dapat memutus atau menyambungkan clutch.
- Clutch disk, merupakan kampas kopling. Komponen ini bekerjasama dengan clutch cover untuk meneruskan putaran dari mesin ke transmisi. Bentuk komponen ini layaknya piringan dan termasuk komponen, yang bisa mengalami penipisan jadi jika aus harus segera diganti.
- Clutch cover, sebagai penutup clutch yang berputar ketika flywheel berputar.
- Release bearing, merupakan komponen yang berbentuk cincin tebal untuk menghubungkan release fork yang diam dengan pegas diafragma yang berputar.
- Release fork, merupakan komponen kopling yang punya fungsi untuk mengubah tekanan hidrolik menjadi gerakan mekanik.
Cara Kerja Kopling Mobil
Untuk cara kerja dari kopling mobil, sebenarnya ada pada dua kondisi berbeda yaitu saat ditekan dan saat tidak ditekan.
- Saat ditekan, di mana pada posisi ini clutch akan memutus putaran dari mesin ke transmisi dan transmisi tidak akan merasakan langsung tekanan dari mesin mobil. Jadi release bearing akan menekan bagian clutch cover. Kemudian plat penekan akan terangkat dan tidak bisa menekan clutch disc.
- Saat tidak ditekan, pada kondisi ini bagian clutch menghubungkan antara putaran mesin dengan transmisi. Komponen release bearing tidak akan menekan pegas clutch cover. Hal ini secara otomatis dapat membuat plat penekan di clutch cover melakukan tekanan dan jepitan pada clutch disk. Ketika terjadi maka tenaga pada mesin akan langsung terhubung ke transmisi.
Jenis-jenis Kopling Mobil
Kopling mobil juga terdiri dari beberapa jenis selain yang manual dan otomatis. Berikut ini akan dijelaskan lebih lengkap.
Manual
Merupakan komponen kopling yang penggunaannya secara manual. Jadi pengendara mobil harus mengendalikan secara penuh bagian ini. Cara kerjanya juga cukup sederhana, di mana pengemudi bisa mengoperasikan mesin sesuai keinginan sendiri. Namun untuk menggunakan mode manual ini, maka Anda harus punya skill dan juga perkiraan yang bagus. Dipastikan Anda harus fokus berkendara agar bagian clutch bisa bekerja dengan performa optimal.
Otomatis
Untuk mode satu ini bekerja otomatis dengan menggunakan teknologi canggih dibanding yang manual. Cara kerjanya sesuai kecepatan putaran poros engkol dengan memutus dan menghubungkan bagian poros engkol ke roda belakang. Umumnya banyak digunakan pada mobil matic dengan cara kerja yang lebih mudah jika dibanding yang manual.
Gesek
Cara kerjanya itu menggunakan gaya gesek dari dua piringan clutch untuk memindahkan daya. Terdiri dari dua komponen yaitu piringan dan konis. Clutch piringan bergesekan dengan dua unit bidang gesek, yang berbentuk piringan. Sementara untuk jenis konis bekerja di dua unit piringan yang berbentuk kerucut.
Plat Ganda
Bekerja dengan menggesekkan bagian komponen ke mesin dan banyak digunakan pada mobil manual. Seperti namanya, menggunakan banyak plat atau komponen karena masih bekerja secara manual.
Plat Tunggal
Komponen ini hanya memiliki satu piringan saja dan banyak digunakan pada mobil matic. Cara kerjanya juga lebih mudah dibanding plat ganda dengan fungsi lebih praktis.
Mobil Basah
Komponen ini membutuhkan pendingin karena sering mengalami gesekan. Agar performanya tetap awet maka butuh pelumas berupa oli agar kinerjanya bisa normal dan banyak digunakan pada motor.
- Mobil Kering
Kebalikan dari mobil basah, di mana komponen ini tidak perlu pelumas untuk mendinginkan agar tidak terjadi selip. Komponen ini lebih mudah digunakan dibanding yang basah namun perlu perawatan secara rutin.
Perawatan Kampas Kopling Mobil
Agar tetap awet, bagian kampas kopling mobil juga harus dirawat dengan baik. Berikut beberapa tips perawatannya.
- Sebaiknya hindari menggunakan setengah kopling saat mengemudi karena ini merupakan kebiasaan buruk yang membuat clutch disk cepat habis.
- Jangan memaksakan untuk menerjang banjir karena air banjir tidak hanya membuat mobil kotor namun berdampak pada bagian clutch. Melewati banjir secara paksa, bisa membuat air masuk ke mesin jadi semua komponen bisa terganggu.
- Sebaiknya periksa bagian clutch secara berkala dan pastikan volume serta kondisinya normal tidak kurang atau berlebih. Volume minyak berpengaruh pada kinerja komponen ini.
Itu tadi fungsi dari kopling mobil, cara kerja dan jenisnya serta perawatan komponen satu ini. Tidak hanya penting untuk merawat bagian ini, namun juga perlu memberikan perlindungan penuh pada mobil dengan asuransi mobil. Anda bisa memilih asuransi untuk kendaraan terbaik dengan melakukan perbandingan lewat portal online Cekpremi. Di Cekpremi, dapatkan pilihan asuransi terbaik dari perusahaan legal dan juga sudah terdaftar di OJK. Anda bisa langsung kunjungi Cekpremi.com sekarang juga.
sumber :