Setiap mobil tentunya memerlukan perawatan rutin agar performa dan komponen mobil tetap terjaga. Pastinya kita sering membawa mobil kita untuk servis biasa, namun sayangnya itu tidak cukup. Dikarenakan pada pelayanan servis biasa, setiap komponen mobil tidak diperiksa dengan detail dan hanya sekilas dilihat saja. Ada baiknya kalian membawa mobil untuk dilakukan proses tune up. Melalui tune up, maka seluruh komponen dan performa mobil akan dicek secara mendalam dan jika ada kerusakan bisa langsung diganti. Namun tentunya biaya tune up mobil biasanya lebih mahal dibandingkan dengan biaya servis biasa. Simak berapa biaya yang dibutuhkan untuk proses tune up mobil di artikel ini!
Biaya tune up mobil di bengkel umum
Kisaran biaya: Rp 350.000 – Rp 500.000 (Belum termasuk biaya ganti komponen)
Banyak masyarakat Indonesia yang memilih melakukan proses tune up mobil di bengkel umum dikarenakan biayanya yang lebih murah. Biasanya biaya yang dibutuhkan berkisar antara Rp350.000- Rp 500.000. Penyebab mengapa biaya yang diperlukan lebih murah adalah karena biasanya bengkel umum tidak mematok untung yang tinggi.
Namun perlu kalian perhatikan tempat bengkel yang kalian pilih, pastikan montir yang dipekerjakan memiliki keterampilan mendalam dan tentunya sparepart yang ditawarkan berkualitas. Jangan sampai setelah mobil di tune up dan sudah mengeluarkan biaya yang cukup besar, hasilnya tidak memuaskan.
Biaya tune up mobil di bengkel resmi
Kisaran biaya: Rp 3.000.000 -+
Jika kalian melakukan proses tune up di bengkel resmi, tentunya biaya yang dibutuhkan bisa lebih besar berkali-kali lipat. Ini disebabkan bengkel resmi memiliki SOP (Standard Operational Prochedure) pengecekan mobil yang jelas, intinya mobil kalian akan dicek secara detail dan meyeluruh jika tune up dilakukan di bengkel resmi. Sparepart yang disediakan juga tentunya merupakan produk resmi dan original.
Kalian tetap perlu berhati-hati jika melakukan tune up mobil di bengkel resmi karena seringkali mekanik menyarankan komponen harus diganti, padahal kualitas komponen masih terjaga dengan baik. Tentunya kalian tidak mau bukan, harus mengeluarkan uang lebih untuk penggantian sparepart yang masih baik kualitasnya?
Komponen yang biasanya dicek saat proses tune up
1. Karburator dan throttle body
Untuk mobil non injeksi akan dilakukan pengecekan karburator, setelah proses cek karburator selesai maka RPM mobil akan disetel ulang.
Mobil injeksi akan dilakukan pengecekan pada throttle body, jika perlu untuk dibersihkan maka biasanya mekanik akan menggunakan carbu cleaner.
2. Filter udara
Filter udara merupakan komponen penting yang harus dipastikan kebersihannya. Jika kondisi kotor, bisa-bisa suara mesin akan menjadi kasar dan komponen mobil lainnya pun bisa mengalami resiko kerusakan.
3. Celah busi
Busi juga merupakan komponen penting yang harus rutin dicek berkala. Jika busi bekerja dengan baik, maka api yang keluar tidak terlalu besar ataupun terlalu kecil. Jika api yang keluar dirasa tidak benar, maka celah busi akan disetel ulang oleh mekanik.
4. Celah katup
Untuk celah katup biasanya mobil yang belum memiliki Hydraulic Lash Adjuster (HLA) akan diperiksa. Jika penyetalan celah katup salah, bisa-bisa menyebabkan mobil mengeluarkan suara berisik, tenaga berkurang, dan bisa menyebabkan kebocoran pada kompresi.
5. Aki
Tegangan pada aki tentunya sudah kalian ketahui harus rutin diperiksa. Jika daya listrik pada aki sudah melemah, biasanya mekanik akan menyarankan untuk mengganti aki ataupun mengisi ulang daya.
Jika kondisi aki dibiarkan melemah, bisa-bisa komponen mobil yang memerlukan listrik tidak menyala dan mesin juga biasanya tidak bisa untuk dinyalakan.
6. Cairan mobil
Biasanya pada saat proses tune up, maka kondisi oli mesin, oli transmisi, oli gardan, oli power steering dan minyak rem akan dicek kondisinya.
Manfaat Tune Up Mobil yang Dilakukan Secara Berkala
Jika sudah melakukan tune up, pastinya kalian bertanya-tanya apa manfaat yang bisa didapat dari tune up? Mari simak penjelasan lengkapnya:
1. Performa mesin lebih terjaga dan maksimal
Manfaat pertama yang bisa kalian dapat adalah performa mesin lebih stabil dan maksimal. Dengan begitu kalian bisa terhindar dari mogok mobil dan overheat mesin di tengah perjalanan.
2. Menghindari biaya servis yang lebih besar
Mesin mobil yang dirawat dengan baik otomatis tidak memerlukan biaya servis yang besar dikarenakan kondisi mesin terjaga.
Usahakan agar melakukan tune up mobil setiap 6 bulan sekali jika mobil sering dipakai, namun jika mobil jarang dipakai lakukan tune up setiap setahun sekali.
3. Tidak menurunkan harga jual mobil
Mobil yang terawat otomatis akan memiliki harga yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan mobil yang tidak terawat.
Maka dari itu usahakan agar rutin merawat mobil agar harga jual mobil kalian tidak turun.
Apa perbedaan dari tune up mobil di bengkel resmi dan umum?
Mungkin ada dari kalian yang bertanya-tanya apa perbedaan antara tune up di bengkel resmi, mari simak penjelasannya:
1. Komponen yang dicek
Bengkel resmi akan mengecek keseluruhan komponen secara detail, bengkel umum juga sama namun terkadang ada saja komponen yang lupa dicek. Intinya jika ingin melakukan tune up di bengkel umum, pastikan bengkel yang kalian pilih terpercaya.
2. Biaya
Biaya tune up di bengkel resmi biasanya lebih mahal karena sudah terjamin, namun sebaiknya tetap kalian pastikan bahwa bengkel resmi yang kalian pilih sudah terpercaya.
3. Peralatan
Untuk urusan peralatan, bengkel resmi lebih lengkap seperti contohnya alat scanning sistem injeksi. Biasanya di bengkel umum alat seperti itu tidak disediakan dan yang bisa mengoperasikan alat seperti itu hanyalah mekanik yang sudah tersertifikasi.
Berikan proteksi pada mobil kesayangan kalian
Biaya perawatan mobil tidaklah murah, selain biaya jasa servis yang besar, dibutuhkan juga biaya untuk membayar sparepart yang dibutuhkan. Pastikan seluruh biaya tersebut ditanggung oleh produk asuransi mobil all risk! Selain itu juga kalian bisa menggunakan asuransi TLO (Total Loss Only) jika ingin premi dengan biaya yang lebih murah! Bandingkan dan pilih berbagai produk asuransi mobil terbaik dan terpercaya hanya di Cekpremi!