Penting Diketahui, Ini Cara Menjaga Kesehatan Jantung!

menjaga kesehatan jantung

Berfungsi sebagai organ vital yang memompa darah dan bekerja setiap saat, jantung berperan penting dalam kehidupan manusia. Oleh karena itu, kesehatan jantung harus dijaga dengan baik. Ada berbagai penyakit yang mengintai jika pola makan dan kesehatan jantung tidak dijaga, seperti jantung koroner, stroke, hingga gagal jantung. Ada beberapa cara menjaga kesehatan jantung yang penting untuk dilakukan seperti berikut ini.

Cara Menjaga Kesehatan Jantung

makanan untuk jantung sehat

Mengkonsumsi Makanan Sehat

Makanan menjadi bagian penting dalam menjaga kesehatan jantung. Beberapa makanan yang dianjurkan adalah kombinasi antara biji-bijian, serat, antioksidan, dan lemak tak jenuh. Hindari asupan lemak jenuh, lemak trans, garam, dan gula berlebihan. Makanan yang telah melalui banyak pemrosesan juga biasanya mengandung banyak pengawet, sehingga sebaiknya dihindari. Pilihlah makanan segar yang tidak mengandung banyak pengawet dan pemrosesan.

Mengonsumsi Ikan

Dibandingkan dengan daging, ikan memiliki kandungan asam lemak omega-3 tinggi yang dapat membantu mencegah penyakit jantung. Untuk pilihannya, Anda bisa memilih ikan segar, seperti tuna atau salmon. Konsumsi ikan jenis ini dua kali seminggu secara teratur untuk mencukupi kebutuhan nutrisi tubuh.

Mengkonsumsi Banyak Serat

Taukah Anda kalau makanan berserat tinggi bisa menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) yang dapat meningkatkan risiko penyakit jantung? Anda bisa mendapatkan nutrisi ini ada berbagai jenis sayuran, buah, atau kacang-kacangan. Penuhilah kebutuhan serat minimal 30 gram per hari secara bertahap, jangan berlebih jangan pula kekurangan.

Stop Merokok

Perokok memiliki resiko tinggi terkena penyakit jantung koroner. Tak hanya perokok aktif, perokok pasif yang menghirup rokok orang disekitarnya juga rentan terkena efeknya. Zat beracun pada rokok dapat merusak pembuluh darah jantung, sehingga dalam jangka waktu lama membuat aliran darah pada jantung terganggu.

Aktif Bergerak

Olahraga bermanfaat untuk kesehatan, mulai dari menjaga berat badan hingga mengurasi resiko terkena penyakit jantung. Usahakan untuk aktif bergerak sekitar 20 – 30 menit setiap hari. Bisa dengan jalan kaki, jogging, berenang, yoga, atau workout sederhana di rumah.

Istirahat Cukup

Banyak orang yang mengabaikan untuk memiliki istirahat cukup dan begadang tanpa tujuan. Usahakanlah untuk memiliki tidur berkualitas 7-8 jam setiap hari. Kurang istirahat dapat meningkatkan risiko terkena penyakit darah tinggi, diabetes, dan serangan jantung. Moog Anda juga menjadi turun lho ketika kurang istirahat dan malah bikin tidak produktif.

Menjaga Tekanan Darah

Cara menjaga kesehatan jantung lainnya adalah dengan menjaga tekanan darah stabil. Tekanan darah tinggi bisa menyebabkan pecahnya pembuluh darah dalam tubuh, termasuk pada jantung, otak, dan lainnya. Akibatnya bisa sangat fatal hingga menyebabkan kematian. Jika Anda memiliki riwayat darah tinggi, selalu cek tekanan darah secara rutin. Kurangi juga asupan garam dan minuman beralkohol

Menjaga Kadar Gula Darah

Tak hanya diabetes, ada banyak penyakit yang bisa disebabkan karena tingginya kadar gula darah, termasuk resiko terkena penyakit jantung. Gula darah tinggi dapat merusak pembuluh darah dan saraf yang mengendalikan jantung serta pembuluh darah. Untuk mengendalikan gula darah, bisa dengan mengganti nasi putih dengan nasi merah dan mengurangi asupan gula.

Menjaga kesehatan jantung penting dilakukan sejak dini. Meskipun mungkin Anda masih merasa muda dan tidak memiliki penyakit, namun bisa saja penyakit jantung muncul ketika sudah tua akibat dari pola hidup saat muda.

Selain itu, Anda juga perlu memiliki asuransi kesehatan yang bisa mengcover pengobatan ketika sakit. Mulai dari perawatan rawat inap, rawat jalan, obat, dan lainnya. Asuransi kesehatan penting untuk dimiliki agar keuangan stabil dan bebas stress memikirkan biaya kesehatan yang mahal.

Referensi: https://www.alodokter.com/berbagai-tips-untuk-menjaga-kesehatan-jantung