Apa Itu Tierod pada Mobil dan Fungsi Treker Tierod

konten 20 1

Bagi pemilik mobil, sudah sepantasnya memahami komponen-komponen penting kendaraannya. Namun, tidak sedikit yang belum paham bahkan tidak tahu sama sekali mengenai tierod. Begitu juga dengan SST atau Special Service Tools yang bernama treker tierod.

Oleh karena itu, artikel ini akan membahas mengenai apa itu tierod pada mobil. Selain itu, kami juga akan mengulas fungsi dari treker yang bukan hanya digunakan pada tierod tetapi juga sebagai alat pembuka ball joint mobil.

Definisi Tierod Mobil

Tierod pada mobil merupakan komponen yang berada di antara knuckle roda dan juga steering gearbox. Di mana komponen ini berfungsi untuk menghubungkan antara kemudi dengan ban mobil.

Pada setiap jenis mobil, memiliki bentuk tierod yang berbeda berdasarkan pada sistem juga jenis kemudi dari mobil tersebut. Apabila jenis kemudinya merupakan steering rack, maka terdapat dua jenis atau macam tierod yang digunakan. Long tierod atau rack end dan juga tierod end.

Rack end atau yang disebut juga long tierod, pemasangannya berada di ujung dari steering rack. Artinya, komponen ini berhubungan langsung dengan bagian kemudi pada mobil. Sementara tierod end, dipasang terhubung dengan bagian roda atau ban mobil. Meskipun berbeda tempat, tetapi keduanya memiliki peran krusial bagi sistem kemudi.

Letak long tierod yang cukup sulit dijangkau oleh peralatan bengkel, memerlukan SST (Special Service Tools) atau alat servis khusus yaitu treker tierod. Sebelum kita membahas lebih jauh tentang alat servis khusus treker long tierod, kita pahami dulu peran dari tierod sekaligus mekanisme kerjanya.

Peran Tierod dan Mekanisme Kerjanya pada Mobil

Secara garis besar, fungsi atau peran tierod pada mobil adalah menghubungkan sistem kemudi dengan roda mobil. Namun selain itu juga terdapat fungsi lain yang lebih spesifik dan penting untuk Anda ketahui. Dengan mengetahui hal ini, maka Anda akan lebih mudah peka jika terdapat masalah pada kaki-kaki mobil.

See also 7 Cara Cepat dan Efektif Menghilangkan Noda pada Mobil

Adapun peran dan mekanisme kerja tierod antara lain, yaitu:

  1. Pengatur Jarak Roda

Dalam perputaran roda mobil, ada istilah ‘toe’, yang fungsinya adalah menjaga rotasi roda depan tetap stabil dan lurus, serta sisi-sisi ban aus tidak merata. Pengaturan ini bekerja pada sambungan antara tierod end dan juga long tierod. Caranya yaitu dengan mengatur panjang pendek ulir antara kedua tierod sampai pada sudut ‘toe’ yang tepat.

  1. Penggerak Roda

Selanjutnya, fungsi tierod adalah menggerakkan roda, dengan cara meneruskan putaran kemudi ke steering gearbox agar menjadi gerakan mendorong atau menarik pada ban mobil.

  1. Meredam Getaran

Sinergi antara tierod end dan juga long tierod berperan sebagai ball joint yang mampu bergerak ke segala arah. Di mana ball joint tersebut akan menghentikan gerakan naik turun ataupun dari kanan ke kiri pada roda agar getaran tidak sampai ke kemudi. Jika long tierod meredam getaran naik turun, tierod end meredam getaran menyamping.

Ketika terjadi kerusakan pada ball joint, maka Anda bisa menggunakan treker tierod untuk membukanya. Namun karena itu merupakan alat servis khusus, maka harganya cukup mahal. Anda bisa mengakalinya dengan cara membuat treker ball joint sederhana menggunakan pipa besi, ring dan juga baut sekaligus murnya.

Namun jika ingin lebih aman, Anda bisa langsung membawanya ke bengkel. Jika budget memadai bisa ke bengkel khusus kaki-kaki mobil, atau jika ingin lebih hemat bisa ke bengkel umum. Bengkel khusu kaki-kaki lebih mahal karena menggunakan alat servis khusus yaitu treker tierod maupun ball joint remover.

Apa Itu Treker Tierod?

Sumber gambar: https://elements.envato.com/photos/Tie+rod

Treker tierod merupakan salah satu alat servis khusus yang berfungsi untuk melepas tierod maupun ball joint mobil yang telah lengket. Alat ini umum digunakan oleh bengkel khusus power steering maupun kaki-kaki.

See also 15 Rekomendasi City Car Terbaik dan Terpopuler

Penggunaan SST (Special Service Tools) ini umumnya karena letak komponen yang sulit dijangkau dengan kunci biasa. Namun tidak jarang bengkel yang menggantikan fungsi dari alat servis khusus ini dengan palu. Terlebih jika yang tengah bermasalah adalah truk, maka palu lebih dipilih untuk melepas tierod ataupun ball joint.

Hal itu dilakukan untuk menghindari patahnya peralatan servis. Namun jika Anda ingin menggunakan palu ketika akan melepas dan mengganti tierod maupun ball joint, pastikan tidak memukul terlalu keras dan mengakibatkan kerusakan yang lebih parah. Akan jauh lebih aman jika Anda menggunakan treker tierod atau ball joint remover.

Agar servis atau penggantian tierod maupun ball joint bisa lebih mudah dilakukan, biasakan untuk mengecek kaki-kaki mobil secara berkala. Dengan begitu, komponen tidak lengket dan mudah dilepas. Selain itu, kenali tanda-tanda adanya masalah pada tierod dengan memahami beberapa indikasi di bawah.

Tanda-tanda Terjadinya Kerusakan pada Tierod Mobil

Supaya kerusakan tidak makin parah dan membahayakan Anda ketika berkendara, maka Anda harus mengenali ciri-ciri adanya kerusakan pada tierod mobil. Hal ini penting dilakukan, karena mekanisme perputaran roda sangat krusial dalam pengoperasian kendaraan bermotor. Adapun tanda-tanda tierod rusak antara lain:

  1. Bunyi yang Terdengar pada Kaki-kaki Mobil

Sebenarnya, gejala kerusakan pada tierod mobil akan sangat mudah diketahui. Hal itu dikarenakan tanda-tanda atau gejalanya bisa Anda rasakan dengan jelas saat mengendarai mobil. Salah satunya yaitu terdengar bunyi pada bagian kaki-kaki. Bunyi terdengar akibat simpul tierod yang mulai aus.

Walaupun sebenarnya bunyi pada kaki-kaki mobil dapat mengindikasikan kerusakan pada komponen lain. Namun jika bunyi terdengar saat ban posisi belok, kemungkinan besar tierodnya yang rusak atau bermasalah.

  1. Getaran pada Kemudi
See also Cara Menguras Tangki Bahan Bakar pada Mobil

Tanda kerusakan lainnya adalah getaran pada roda kemudi. Ketika simpul tierod aus, maka saat Anda memutar roda kemudi akan terasa sekali getarannya. Getaran yang tidak teredam dan sampai ke kemudi sudah mengindikasikan kerusakan pada tierod mobil.

  1. Laju Ban Melenceng

Pada saat kerusakan tierod sudah cukup parah, maka tanda-tanda yang paling jelas adalah ban mobil tidak dapat melaju lurus. Hal ini disebabkan oleh ban mobil yang berotasi ke kanan maupun kiri dengan sudut yang cukup besar sehingga lajunya melenceng.

Itulah penjelasan singkat mengenai apa itu tierod dan juga treker tierod. Semoga informasi yang kami berikan ini bisa menambah pengetahuan dan bermanfaat. Jangan lupa untuk selalu rutin memeriksa kondisi kendaraan, terlebih bagian kaki-kaki agar dapat berkendara dengan aman dan nyaman. Jangan lupa untuk proteksikan mobil anda dengan produk – produk yang ada di Cekpremi .

Sumber Artikel

Otoklix

Garasi.id

Cariolshop

duitpintar