Kendaraan yang memiliki masa pemakaian tinggi, juga punya kemungkinan besar mengalami kerusakan. Baret dan penyok pada mobil bisa terjadi kapan saja. Untuk itu, segera pergi ke bengkel body repair untuk melakukan perbaikan.
Sebelum ke bengkel body repair, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan. Seperti pemilihan bengkel, kualitas pekerjaan, hingga biaya atau harga yang diperlukan.
Untuk menghindari kesalahan saat perbaikan bodi mobil, kamu juga perlu tahu proses dan tahapan apa saja yang dilakukan. Sehingga kamu bisa memutuskan servis yang tepat untuk menangani kendaraanmu.
Berikut penjelasan tentang body repair mobil dan cari tahu daftar bengkel body repair di artikel ini.
Apa Itu Body Repair?
Body repair merupakan perbaikan bodi mobil dari kerusakan akibat kecelakaan atau pemakaian sehari-hari.
Restorasi di bengkel body repair biasanya terdapat beberapa metode, seperti washer welder, palu on-off dolly, serta sinking untuk perbaikan ringan hingga sedang. Jika terjadi kerusakan berat dan memerlukan penyambungan atau penggantian panel, metode CO2 mig / mag welding bisa dilakukan.
Misal, mobilmu melewati jalan sempit sehingga bodi samping mengalami goresan. Kamu bisa pergi ke bengkel body repair untuk melakukan proses coating dan cat ulang.
Lain halnya, bila kendaraanmu mengalami tabrakan sehingga bodi mobil penyok parah. Montir akan menelaah terlebih dahulu bagian mana yang perlu diperbaiki, dan metode apa yang dipakai.
Tahapan Body Repair
Terdapat tiga tahapan penting yang akan dilakukan bengkel body repair, sebagai berikut.
- Tahap Identifikasi
Teknisi akan melakukan pengecekan pada semua bagian panelnya. Bagian yang rusak akan diberi tanda dan dicatat. Tahapan ini sangat penting supaya tidak ada kerusakan yang luput untuk diperbaiki.
- Tahap Perbaikan
Dimulai dengan memperbaiki panel yang baret atau penyok. Kemudian body mobil akan dibersihkan serta diampelas. Lalu bagian yang rusak akan didempul. Proses ini bisa dilakukan berulang agar permukaan bodi kembali rata.
- Tahap Finishing
Setelah body mobil rata, selanjutnya pengecatan ulang akan dilakukan sesuai warna dasar body kit. Kemudian dioleskan juga dengan clear coat dengan menyeluruh supaya mengkilap.
Pemilihan Bengkel Body Repair
Di Indonesia terdapat banyak bengkel body repair yang menawarkan variasi budget berbeda, dari harga melambung hingga ramah kantong. Hasil pengerjaan tiap bengkel pun tak sama.
Ketika mencari bengkel, jangan hanya berpatokan dengan harga saja. Kamu juga perlu memperhatikan kualitas pengerjaan yang dihasilkan. Tak hanya itu, cari tahu mengenai riwayat dari bengkel, juga seberapa banyak pengalamannya.
Untuk mendapatkan hasil pengerjaan yang terjamin, disarankan untuk pergi ke bengkel body repair resmi. Bengkel resmi biasanya akan memakai cat dengan kualitas bagus serta tahan lama, dan para tenaga teknisinya pun profesional.
Di sisi lain, kamu tak perlu khawatir dengan estimasi biaya yang dibutuhkan. Banyaknya perusahaan asuransi yang bekerja sama dengan pihak body repair, membuat biaya perbaikan dapat ditekan.
Kini kamu tak akan susah untuk menemukan bengkel body repair resmi yang menawarkan harga terjangkau, dan kualitas pengerjaan yang memuaskan.
Kisaran Biaya di Bengkel Body Repair
Kisaran harga perbaikan di bengkel body repair resmi maupun umum cukup berbeda. Layanan resmi akan lebih mahal, karena menggunakan bahan berkualitas dan dikerjakan oleh tenaga ahli. Untuk bengkel umum, biaya yang dikeluarkan bisa lebih ramah di kantong.
Dari tahap identifikasi hingga finishing, kisaran harga yang dihitung bisa secara keseluruhan atau per panel.
Berikut estimasi biaya yang diperlukan untuk bengkel umum:
- Perbaikan standar panel pintu, bumper, spoiler, side skirt, dan fender, sekitar harga Rp 300 ribu hingga Rp 450 ribu.
- Perbaikan kap bagasi dan mesin mobil berkisar Rp 400 ribu sampai Rp 600 ribu.
- Perbaikan atap mobil ada di kisaran Rp 500 ribu hingga Rp 800 ribu.
Sementara estimasi bengkel body repair resmi, berikut ini:
- Standar per panel berkisar Rp 700 ribu.
- Atap mobil ada di kisaran harga Rp 1,8 juta.
- Cat bodi mobil tiap panel Rp 800 ribu.
Daftar Bengkel Body Repair Resmi Toyota di Jabodetabek
Untuk warga Jabodetabek, berikut daftar bengkel body repair resmi Toyota yang bisa kamu kunjungi.
- Astrido Toyota Yos Sudarso
Jalan Yos Sudarso No. 19, Tanjung Priok, Jakarta Utara, DKI Jakarta 14230
Informasi Kontak:
Showroom (021) 4303210
Servis (021) 4303206
Jam Layanan:
Senin – Sabtu 08.00 – 16.30
Minggu 08.30 – 14.30
- Astrido Toyota Tangerang
Jalan Daan Mogot KM 22,5 Tanah Tinggi, Tangerang 15119
Informasi Kontak:
Showroom (021) 5526690
Servis (021) 5526695
Jam Layanan:
Senin – Sabtu 08.00 – 16.30
Minggu 08.30 – 14.30
- Astrido Toyota Pondok Gede
Jalan Inkopau I Pondok Gede, Bekasi 17411
Informasi Kontak:
Showroom (021) 8480536
Servis (021) 84994671
Jam Layanan:
Senin – Sabtu 08.00 – 16.30
Minggu 08.30 – 14.30
- Auto2000 Sunter B&P
Jalan Gaya Motor III , Sunter II, 3, Jakarta Utara, 14330
Informasi Kontak: (021) 6502000
Jam Layanan:
Senin – Jumat 08.00 – 16.00
Sabtu 08.00 – 13.00
- Auto2000 Ciledug B&P
Jalan Adam Malik, Petukangan Selatan, 3, Jakarta Selatan, 12270
Informasi Kontak: (021) 7352000
Jam Layanan:
Senin – Jumat 07.00 – 17.00
Sabtu 07.00 – 17.00
- Auto2000 Pasar Kemis B&P
Jalan Raya Pasar Kemis KM 5.8, Pasar Kemis, 1, Tangerang, 15560
Informasi Kontak: (021) 22292000
Jam Layanan:
Senin – Jumat 08.00 – 16.00
Sabtu 08.00 – 13.00
- Auto2000 Serang B&P
Jalan Raya Pandeglang KM 6,5 (Palempat), Kampung Kramat, RT 5/RW 2, Desa Sukajaya, Kec. Curug, Kota Serang, Tangerang, 42171
Informasi Kontak: (0254) 8242000
Jam Layanan:
Senin – Jumat 08.00 – 16.00
Sabtu 08.00 – 12.00
- Auto2000 Pondok Jagung B&P
Jalan Raya Serpong KM 7, Pondok Jagung, Serpong, Tangerang, 15310
Informasi Kontak: (021) 5395656
Jam Layanan:
Senin – Jumat 08.00 – 17.00
Sabtu 08.00 – 14.00
- Auto2000 Bekasi Timur B&P
Jalan Diponegoro, 38, Bekasi Timur, 17510
Informasi Kontak: (021) 8802000
Jam Layanan:
Senin – Jumat 08.00 – 16.00
Sabtu 08.00 – 12.00
- Auto2000 Bogor Yasmin B&P
Jalan Soleh Iskandar, Yasmin, 9, Bogor, 16161
Informasi Kontak: (0251) 8362000
Jam Layanan:
Senin – Jumat 08.00 – 16.00
Sabtu 08.00 – 12.00
- Tunas Toyota Cakung
Jalan Sultan Agung No.KM, RT.003/RW.27, Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat 17132
Informasi Kontak: (021) 89468618
Jam Layanan:
Senin – Jumat 08.00 – 16.00
Sabtu 08.00 – 14.00
- Tunas Toyota Cilegon
Jalan Raya Cilegon No.KM.14, Kedaleman, Kota Cilegon, Jawa Barat 42422
Informasi Kontak: (0254) 394777
Jam Layanan:
Senin – Jumat 08.00 – 16.00
Sabtu 08.00 – 14.00
Minggu 08.00 – 15.00
- Tunas Toyota Radin Inten
Jl. Radin Inten II No.62, RW.10, Duren Sawit, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta 13440
Informasi Kontak: (021) 8604949
Jam Layanan:
Senin – Jumat 08.00 – 16.00
Sabtu – Minggu 08.00 – 14.00
- Tunas Toyota Bintaro
Jalan RC. Veteran Raya No.24, RT.4/RW.10, Bintaro, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12330
Informasi Kontak: (021) 7350555
Jam Layanan:
Senin – Jumat 08.00 – 16.00
Sabtu 08.00 – 14.30
Untuk melindungi kendaraan kerusakan, kamu bisa mulai dengan memberi asuransi mobil. Dapatkan jaminan ganti kerugian untuk goresan kecil hingga penyok akibat kecelakaan di perlindungan mobil jenis Comprehensive.
Cekpremi sebagai portal online pembelian asuransi, menyediakan berbagai produk proteksi kendaraan terpercaya dan aman, seperti Mega Insurance, Simas Insurtech, Staco Mandiri, dan Intra Asia.
Kunjungi Cekpremi sekarang untuk pembelian asuransi mobil dan klaim cashback menarik hanya untukmu.