Biaya Liburan ke Korea yang Harus Dipersiapkan

Biaya Liburan Ke Korea

Masih bingung menentukan tempat tujuan yang tepat untuk kantong dan perut? Kamu bisa coba berlibur ke Korea Selatan. Dengan mengetahui estimasi biaya liburan ke Korea, kamu akan jauh lebih hemat. Booming-nya Kpop dan drama Korea di seluruh dunia membuat banyak orang penasaran untuk mengunjungi negeri ginseng. Untuk itu, artikel ini akan membahas biaya liburan ke Korea dan hal yang harus dipersiapkan. Biaya liburan ke Korea meliputi visa dan paspor, tiket pesawat, penginapan, konsumsi, transportasi, internet, tempat wisata.

1. Visa dan Paspor

Jika kamu datang ke Kedutaan Besar Korea yang ada di Jakarta untuk mengurus visa, kamu akan dikenakan biaya sebesar Rp576.000 untuk sekali kedatangan dengan waktu <90 hari. Jika kamu sudah punya paspor yang masih berlaku, maka kamu tidak perlu mengeluarkan biaya lagi. Namun, jika kamu belum punya paspor sama sekali atau masa berlaku paspormu sudah habis maka kamu akan dikenakan biaya Rp350.000 (paspor biasa) dan Rp650.000 (e-paspor).

2. Tiket Pesawat

Tips untuk menghemat biaya tiket pesawat ke Korea Selatan yakni dengan membelinya jauh-jauh hari. Bila perlu, belilah tiket 3-6 bulan sebelum keberangkatan. Kamu juga bisa mendapatkan tiket murah di berbagai acara travel fair. Biaya tiket pesawat dari Bandara Soekarno Hatta ke Bandara Incheon cukup bervariasi. Bila kamu mendapatkan promo maka bisa dapat harga di kisaran Rp 2 juta/perjalanan. Apabila kamu membeli tiket pada keadaan normal, harga tiket bisa lebih dari Rp 5 juta/perjalanan.

3. Penginapan

Banyak penginapan di Korea Selatan yang cukup terjangkau. Ada beberapa tempat di Korea Selatan yang terkenal di kalangan backpacker. Pertama, Myeongdong cocok untuk kamu yang suka berbelanja. Kemudian, Hongdae-Sinchon terkenal sebagai pusat anak muda. Terakhir, Jongno cocok untuk kamu yang ingin berwisata ke tempat bersejarah karena banyak tempat tradisional dan istana kerajaan. Biayanya orang Indonesia memilih Itaewon karena banyak makanan halal. Harga penginapan tersedia mulai dari Rp300.000/malam. Jika kamu pergi Bersama banyak orang, sebaiknya menggunakan AirBnB karena akan lebih murah dan fasilitasnya jauh lebih lengkap.

4. Konsumsi

Untuk harga standar makanan, kamu perlu merogoh kocek sekitar Rp100.000 untuk sekali makan. Jika kamu makan 3x sehari maka kamu perlu menyiapkan Rp300.000/hari untuk makan

5. Transportasi

Di Korea, sudah pasti kamu akan banyak sekali menggunakan berbagai macam moda transportasi umum seperti kereta, bus, taksi, hingga kapal. Uniknya, berbagai jenis transportasi bisa menggunakan satu kartu utama saja yang disebut T-Money. Kartu yang bersifat top-up ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp28.000 di semua convenience store atau di stasiun kereta/bus. Harga untuk tiket kereta dan bus berkisar dari Rp25.000 tergantung jarak tempuh. Sebaiknya, kamu mengalikasikan uang transportasi Rp100.000/hari.

6. Internet

Korea Selatan punya kecepatan internet yang luar biasa. Namun, sayangnya layanan WiFi disana terbatas untuk pengguna provider tertentu saja. Mau tidak mau, kamu harus menyewa portable WiFi atau simcard. Tiga provider besar yang bisa kamu jadikan pilihan; SK Telcom mulai dari Rp37.000/hari, KT dengan harga Rp110.000/hari, LG U+ dengan tarif Rp100.000/hari. Kemudian, kamu bisa pilih biaya simcard termurah seharga Rp259.000/minggu.

7. Tempat Wisata

Walaupun dengan budget terbatas, banyak destinasi wisata di Korea Selatan yang bisa kamu kunjungi. Pertama, kamu bisa main ke Deoksugung Palace. Untuk masuk kesana, kamu dikenakan tiket sebesar Rp130.000. Setelah itu, kamu bisa ke Bukchon Hanok Village dan menikmati kota Seoul dari Namsan Tower tanpa harus membeli tiket.

Untuk para pecinta K-Pop, jangan lupa datang ke Gangnam untuk melihat gedung SM dan JYP. Kamu juga bisa ke Coex Mall dan perpustakaan yang ada di dalamnya. Semuanya tidak dikenakan biaya. Cukup siapkan uang transportasi dan makan. Begitu pula jika kamu datang menikmati pemandangan di Haneul Park, Sungai Han, hingga Banpo Bridge Rainbow Fountain. Semuanya gratis! Jika belum cukup puas, kamu juga bisa menjelajah kawasan perbelanjaan dan makanan di Myeongdong/Itaewon.

Untuk menjamin perjalananmu tetap aman dan nyaman, kamu bisa menggunakan asuransi perjalanan. Asuransi perjalanan berfungsi untuk menjamin perjalananmu selama perjalanan darat/laut/udara. Kamu akan mendapatkan jaminan seperti biaya perawatan rumah sakit akibat kecelakaan maupun sakit yang baru diderita selama perjalanan. Kemudian, asuransi perjalanan juga akan menanggung apabila ada keterlambatan pemberangkatan dan bagasi, kehilangan barang pribadi, dan sebagainya.

Asuransi perjalanan yang bisa kamu jadikan pilihan adalah Zurich dan Tokio Marine. Dengan asuransi ini, kamu akan mendapatkan jaminan kecelakaan diri, ketidaknyamanan selama perjalanan, hingga biaya pelayanan medis dan santunan.

Untuk mendapatkan pilihan asuransi terbaikmu, kamu bisa mengunjungi Cekpremi. Layanan ini menyediakan berbagai asuransi perjalanan terlengkap dan berkualitas yang sesuai untukmu.

Pertanyaan Seputar Cara Pembuatan Paspor

Berikut beberapa contoh pertanyaan yang sering muncul terkait biaya biaya liburan ke Korea.

[sc_fs_multi_faq headline-0=”h6″ question-0=”Biaya liburan ke korea berapa?” answer-0=”Total biaya liburan ke Korea sekitar Rp8.000.000, sudah termasuk tiket pesawat pulang-pergi, visa, konsumsi, internet. Namun, belum termasuk tiket wisata. Supaya lebih nyaman, kamu bisa membawa uang lebih dari Rp10.000.000.” image-0=”” headline-1=”h6″ question-1=”Biaya apa yang perlu disiapkan untuk liburan ke Korea?” answer-1=”Biaya liburan ke Korea yang harus dipersiapkan meliputi visa dan paspor, tiket pesawat, penginapan, konsumsi, transportasi, internet, tempat wisata.” image-1=”” count=”2″ html=”true” css_class=””]