Ini Dia Cara Mudah Menghitung Luas Tanah

Cara Menghitung Luas Tanah

Sebelum menjual atau membeli tanah sebaiknya ketahui terlebih dahulu cara menghitung luas tanah secara tepat dan akurat. Dengan mengetahui luas tanah bisa membantu Anda dalam menentukan harga jual atau harga beli tanah sehingga sesuai dan tidak merugikan.

Sering kali perhitungan luas tanah Anda serahkan pada orang yang lebih ahli dalam bidang tersebut, namun hal tersebut tentu kurang meyakinkan. Oleh karena itu, sebaiknya Anda juga bisa menghitung sendiri luas tanah agar lebih yakin.

4 Cara Menghitung Luas Tanah dengan Mudah dan Akurat

Bagaimana cara menghitung luas? Sebenarnya cara menghitung luas seperti tanah tergolong mudah dan bisa Anda lakukan sendiri. Terdapat beberapa cara mudah untuk menghitung luas tanah, misalnya sebagai berikut:

  • Menghitung Luas di Sertifikat

Perlu Anda ketahui, metode perhitungan tanah sebenarnya beragam dan tidak perlu bantuan orang ahli untuk melakukannya. Yang pertama bisa menghitung secara manual atau sesuai sertifikat tanah yang berkaitan.

Sertifikat tanah biasanya memuat informasi lengkap tentang kepemilikan hingga ukuran panjang dan lebar dari tanah tersebut. Cara menghitung luas tanah di sertifikat tentu lebih mudah lantaran berdasar pada angka dan skala yang tertera.

Informasi perihal peta gambar dari sebidang tanah biasanya termuat pada lembar sertifikat di halaman 6. Caranya dengan sediakan penggaris terlebih dahulu dan perhatikan angka, kemudian hitung menggunakan rumus:

Panjang sebenarnya = panjang : skala perbandingan.

Lebar sebenarnya = lebar : skala perbandingan.

Luas sebenarnya = panjang sebenarnya : lebar sebenarnya.

  • Menghitung Luas dengan Rumus

Menghitung luas tanah berdasarkan angka dan skala sertifikat tentu sangat mudah sehingga Anda bisa melakukannya sendiri. Selain menghitung secara manual atau berdasar sertifikat, Anda bisa menghitung luas tanah dengan rumus berbeda sesuai bentuk lahan.

See also Deretan Rumah Teraneh di Dunia yang Bikin Heran

Persegi Panjang

Berbeda dengan cara perhitungan berdasar sertifikat, perhitungan menggunakan rumus memiliki formula berbeda sesuai bentuk lahan. Misal menghitung tanah berbentuk persegi panjang, cara menghitung luas tanah persegi panjang dengan melihat angka panjang dan lebar.

Untuk memperoleh perhitungan luas lahan, Anda hanya perlu mengalikan panjang dan lebar dari lahan tersebut. Misal tanah panjang 12 meter dan lebar 8 meter, maka luasnya = 12 x 8 = 72 meter2.

Segitiga

Bentuk lahan bisa berbeda-beda, ada pula lahan yang memiliki bentuk segitiga dan cara menghitungnya tentu akan berbeda. Bagaimana cara hitung tanah segitiga? Tidak perlu bingung, Anda tetap bisa menghitung luas tanah dengan mudah menggunakan rumus.

Meskipun lahan berbentuk segitiga, namun cara menghitung luas tidak sulit dengan cara menghitung keliling terlebih dahulu. Setelah menghitung keliling dari segitiga, maka selanjutnya bisa menghitung luas segitiga secara keseluruhan menggunakan rumus sebagai berikut:

Keliling = (P. Sisi A+P. Sisi B+P. Sisi C) : 2

Luas segitiga = (Keliling x (keliling-sisi A) x (keliling-sisi B) x (keliling-sisi C))

Segitiga Sama Sisi

Cara menghitung luas tanah atau lahan sebenarnya sangat mudah dan bisa dilakukan dengan cepat menggunakan beberapa metode. Salah satunya menggunakan rumus, bahkan pelajaran rumus ini sudah Anda pelajari sejak duduk di bangku sekolah.

Akan tetapi, seringkali orang-orang merasa ragu atau kurang yakin jika harus menghitung luas lahan sendiri. Misal lahan berbentuk segitiga sama sisi, sebenarnya cara menghitungnya tidak sulit dan perhitungan luas lahan sebagai berikut:

Luas lahan = ½ x alas x tinggi

Segitiga Siku-Siku

Bentuk lahan bisa beragam sehingga cara perhitungan luasnya bisa menggunakan formula berbeda sesuai bentuk tersebut. Meskipun seringkali lahan yang Anda jumpai berbentuk persegi panjang, namun tidak jarang ada juga lahan bentuk segitiga siku.

See also Simak Cara Membersihkan Lantai Vinyl agar Tetap Bersih dan Awet

Baik lahan bentuk segitiga biasa, segitiga sama sisi, atau segitiga siku-siku tetap bisa Anda hitung luasnya menggunakan rumus. Cara menghitung luas lahan segitiga siku-siku bisa menggunakan formula berikut:

Luas lahan = ½ x alas x tinggi

Tak Beraturan

Lahan yang masih memiliki bentuk masih tergolong mudah untuk mencari luasnya, berbeda dengan tanah berbentuk tidak beraturan. Meskipun jarang, tentu Anda tetap harus mengetahui cara menghitung luas tanah tidak beraturan untuk antisipasi.

Misal bentuk tanah tak beraturan tersebut seperti trapesium, maka Anda bisa menggunakan rumus luas trapesium. Terlebih cara menghitung luas trapesium sama mudahnya dengan menghitung lahan bentuk lainnya.

Luas tanah = ½ x (Jumlah rusuk sejajar) x tinggi

  • Menghitung Luas dengan Google Maps

Perlu Anda ketahui, cara menghitung luas lahan sebenarnya bisa menggunakan beberapa metode yang mudah dan akurat. Pasalnya, tidak sedikit orang yang menganggap bahwa cara menghitung luas tanah adalah hal yang sulit sehingga harus oleh orang yang ahli.

Meskipun demikian, tidak semua orang benar-benar ahli dan terpercaya dalam bidang tersebut bahkan biayanya mahal. Oleh karena itu, Anda bisa melakukan perhitungan luas tanah sendiri menggunakan Google Maps dengan langkah berikut:

  1. Buka aplikasi Google Maps, kemudian ganti tampilan layar terlebih dahulu dengan klik ikon satelit.
  2. Setelah itu, Anda bisa memasukkan lokasi lahan secara lengkap dan benar pada kolom pencarian.
  3. Kemudian perbesar tampilan layar setelah ketemu lokasi yang tepat sebelum melakukan cara menghitung luas tanah.
  4. Atur ukuran lahan sampai terlihat letak awal dan akhir tanah, lalu klik ikon mengukur jarak.
  • Menghitung Luas dengan software

Mengukur luas tanah menggunakan apa? Anda tidak hanya bisa menghitung luas tanah menggunakan rumus atau Google Maps saja. Pasalnya, menghitung luas tanah juga bisa menggunakan software Autocad yang paling sering masyarakat pergunakan.

  1. Buat gambar denah menggunakan garis polyline sampai garis terhubung satu sama lain secara keseluruhan.
  2. Kemudian blok semua bagian denah dengan klik garis sehingga nantinya garis lurus menjadi terputus-putus.
  3. Lalu ketik “li” pada kolom “command section” dan tekan “Enter”, maka akan muncul berbagai informasi terkait bidang tanah pada halaman baru.
See also Cara Bayar PBB Rumah KPR, Pastikan Semua Berkas Ini Lengkap!

Tanah termasuk salah satu properti berharga yang perlu Anda rawat dan jaga menggunakan asuransi properti terbaik dan terpercaya. Demikian cara menghitung luas tanah dengan mudah dan akurat. Untuk mendapatkan informasi tentang perusahaan asuransi terbaik silakan kunjungi website cekpremi.com.

Asuransi Properti

Sumber :

Rumah

Gramedia

Brighton

Mustika Land