8 Pilihan Destinasi Wisata Pantai Malang yang Cocok untuk Keluarga

Pantai Tiga Warna

Berwisata di masa pandemi tentu perlu perhatian ekstra, salah satunya dengan memilih tempat wisata outdoor semisal pantai. Salah satu pilihan terbaik yaitu wisata pantai Malang.

Kabupaten Malang sisi selatan menyimpan banyak pantai yang masih tersembunyi dan menarik untuk dikunjungi.

Pantai-pantai di Malang pun sangat disenangi para wisatawan karena memiliki pemandangan yang indah serta lingkungan yang bersih dan masih terjaga.

Jika Anda ingin mendapatkan suasana liburan di pantai yang berbeda, cobalah kunjungi pantai-pantai yang ada di Malang.

Berikut beberapa pilihan wisata pantai Malang yang dapat Anda kunjungi bersama keluarga.

8 Destinasi Wisata Pantai Malang Paling Populer

  • Pantai Balekambang

Pantai Balekambang

Wisata pantai Malang yang pertama yaitu Pantai Balekambang yang terletak di Desa Srigonco dan berada sekitar 58 km atau 1 jam 48 menit dari Kota Malang.

Di Pantai Balekambang, Anda bisa bermain pasir dan karang, berfoto, serta mengunjungi Pura Ismoyo yang terletak di Pulau Karang.

Untuk menuju pura yang sudah berdiri sejak tahun 1985 ini, Anda perlu menyeberangi jembatan sepanjang 70 meter.

  • Pantai Batu Bengkung

Pantai Batu Bengkung

Wisata pantai Malang yang bisa Anda kunjungi selanjutnya adalah Pantai Batu Bengkung yang dikelilingi perbukitan.

Perbukitan ini menjadi pembendung ombak yang tingginya bisa mencapai 2-3 meter.

Anda juga bisa berenang di area cekungan yang berada di tepi pantai dengan kedalaman 1.5 meter ketika air laut surut.

Dari Kota Malang, jarak pantai ini sekitar 64 km atau sekitar 1 jam 50 menit berkendara. Untuk masuk ke area pantai, Anda hanya perlu membayar Rp7.500.

  • Pantai Nganteb

Pantai Nganteb

Pantai Nganteb terletak di Dusun Sukorejo, Gedangan, Kabupaten Malang dan berjarak 57 km dari Kota Malang.

Pantai berombak besar ini sangat menarik untuk dinikmati sambil duduk-duduk di tepi pantai atau berfoto-foto di spot menarik seperti di tebing karang setinggi 50 meter.

Selain itu, tempat ini cocok dijelajahi peselancar pemula karena ombaknya tidak terlalu besar.

Ketika datang ke lokasi, Anda akan dikenakan tiket masuk Rp10.000.

  • Pantai Watu Leter

Pantai Watu Leter

Wisata pantai Malang yang tidak boleh dilewatkan yaitu Pantai Watu Leter yang terletak bersebelahan dengan Pantai Gua Cina.

Pantai Watu Leter dikelilingi oleh tebing yang ditumbuhi pepohonan dan semak belukar rimbun, membuat suasana pantai terasa sejuk dan indah.

Selain itu, jika Anda beruntung, Anda bisa melihat penyu bertelur di tepi Pantai Watu Leter.

Tidak jauh dari tepi pantai juga terdapat muara Sungai Sitiarjo yang bisa Anda jelajahi menggunakan perahu.

  • Pantai Teluk Asmara

Pantai Teluk Asmara

Pantai Teluk Asmara menjadi pilihan terbaik bagi Anda yang ingin menjajal wisata pantai Malang yang mirip dengan Raja Ampat.

Selain pesona pasir putih yang luas terhampar, pantai ini memiliki gugusan pulau-pulau kecil yang bisa dilihat dari ketinggian.

Dengan merogoh kocek Rp 10.000, Anda juga bisa berenang dan mengunjungi goa-goa kecil yang dekat dengan pantai.

Jarak tempuh Pantai Teluk Asmara dari Kota Malang sekitar 71 km dan dapat ditempuh dalam waktu sekitar dua jam.

  • Pantai Sendang Biru

Pantai Sendang Biru

Pantai yang berada di area sebelum Pulau Sempu ini menawarkan air biru laut yang jernih yang cocok untuk berenang dan menyelam sambil melihat biota bawah laut.

Pantai ini juga memiliki tempat pelelangan ikan dari hasil laut pantai Malang dan penyewaan perahu menuju Pulau Sempu.

  • Pantai Tiga Warna

Pantai Tiga Warna

Tak jauh dari Pantai Sendang Biru, Anda dapat berjalan mendaki bukit di sisi kiri pantai untuk mengunjungi Pantai Tiga Warna.

Pantai dengan gradasi tiga warna ini memiliki ombak yang tenang dan sangat cocok untuk menikmati suasana pantai dengan keluarga atau pasangan.

Di sini, Anda juga dapat mengunjungi tempat konservasi mangrove atau berdonasi pohon untuk Anda tanam sendiri.

  • Pantai Ungapan

Pantai Ungapan

Pantai Ungapan memiliki karakteristik alam yang mirip dengan Pantai Watu Leter, yakni dikelilingi dengan tebing yang ditumbuhi pepohonan juga semak belukar.

Namun, wisata pantai Malang ini juga memiliki spot ciamik untuk menikmati matahari terbenam sambil melahap kudapan di tepi pantai.

Jika Anda ingin mencoba sensasi berkemah di tepi pantai, Pantai Ungapan juga menyediakan area bumi perkemahan.

***

Itulah pilihan wisata pantai Malang yang bisa Anda kunjungi dengan keluarga.

Bagi Anda yang gemar berwisata, ada baiknya untuk memiliki asuransi travel agar perjalanan Anda lebih terlindungi.