Artikel ini membahas tentang dampak minum kopi bagi kesehatan. Kopi merupakan minuman yang menjadi favorit orang-orang di pagi hari. Meski rasanya pahit, minum kopi ternyata banyak manfaatnya. Namun, jika dikonsumsi secara berlebihan dapat menyebabkan efek samping bagi kesehatan kamu. Yuk simak manfaat dan efek samping minum kopi di bawah ini.
Manfaat Minum Kopi
- Mencegah Kanker
Menurut penelitian, pria yang minum kopi secara teratur memiliki risiko yang lebih rendah terkena kanker prostat. Bersamaan dengan itu, berbagai peneliti menyarankan bahwa minum empat cangkir kopi dapat menurunkan risiko kanker endometrium pada wanita.
- Menjaga Kesehatan Otak
Kafein yang terkandung dalam kopi memiliki banyak efek positif pada otak. Seperti, membantu konsentrasi, meningkatkan suasana hati, dan mengurangi risiko depresi.
- Mencegah Batu Empedu
Kandungan kopi mampu mencegah pembentukan kolesterol yang menyebabkan batu di kantung empedu. Kandungan tersebut dapat merangsang kontraksi dan meningkatkan aliran empedu, sehingga kolesterol tidak menumpuk.
- Menurunkan Risiko Diabetes Tipe 2
Kopi dipercaya mampu mempertahankan fungsi sel beta di pankreas yang bertanggung jawab memproduksi insulin. Kopi juga kaya akan antioksidan dan bisa mempengaruhi sensitivitas insulin, peradangan, dan metabolisme.
Dampak Minum Kopi Berlebihan
- Pengeroposan Tulang
Orang yang terlalu banyak mengonsumsi kopi memiliki risiko tulang keropos. Kafein yang ada pada kopi bisa menurunkan penyerapan kalsium. Jika kamu mengonsumsi kopi dengan susu atau sumber kalsium lain, maka kebaikan kalsium tersebut tidak bisa diserap secara sempurna.
- Gangguan Kecemasan
Kafein yang terkandung dalam kopi memang dapat meningkatkan kewaspadaan, konsentrasi, dan mengatasi rasa kantuk. Namun, jika dikonsumsi terlalu sering, apalagi sampai berhari-hari, kopi justru bisa mengakibatkan timbulnya kecemasan dan kegelisahan.
- Asam Lambung
Kopi memiliki rasa yang asam. Jika dikonsumsi terlalu sering bisa menyebabkan luka hingga masalah pada lambung. Jika kopi diminum saat perut kosong, maka akan meningkatkan risiko naiknya asam lambung.
- Masalah Gigi
Kopi biasanya diminum umumnya memiliki kandungan gula dan tanin yang rasanya asam. Kedua zat tersebut bisa menyebabkan lapisan pelindung gigi terkikis. Selain itu, kopi dapat menyebabkan warna gigi menjadi kekuningan dan plak semakin menempel di gigi.
- Tekanan Darah Tinggi
Kafein pada kopi bisa menimbulkan efek samping berupa peningkatan tekanan darah. Jika dikonsumsi setiap hari atau terlalu banyak, kopi bisa membuat tekanan darah meningkat. Bahkan berisiko menyebabkan hipertensi. Selain itu, konsumsi kopi berlebihan juga bisa membuat jantung berdetak lebih cepat, sehingga menimbulkan sensasi dada berdebar.
Proteksi keluarga juga akan semakin lengkap apabila kamu menggunakan asuransi kesehatan. Asuransi kesehatan yang bisa kamu jadikan pilihan adalah Pasific Cross Malacca Trust dan Lippo Healthplus.
Buat kamu yang ingin menyesuaikan budget, kamu bisa memilih asuransi kesehatan Pasific Cross Malacca Trust. Dengan budget yang ekonomis untuk produk M Safe seperti rawat inap dan rawat jalan, kamu bisa mendapatkan pelayanan terbaik. Namun, terdapat batas tertentu untuk limit pertanggungannya ya. Apabila pengobatan medismu tidak tersedia di Indonesia, kamu bisa mendapatkan perlindungan medis rawat inap dan rawat jalan di seluruh dunia.
Lippo Healthplus menyediakan proteksi maksimal dengan nilai pertanggungan sesuai dengan yang dibayarkan per tahun. Produk ini juga sudah memiliki fitur cashless yang berlaku di lebih dari 900 rumah sakit rekanan. Lippo Healthplus juga punya aplikasi eBenefit yang memudahkan kamu ketika mengajukan klaim. Jangan khawatir jika kamu atau keluarga tiba-tiba sakit karena Lippo Healthplus menyediakan 24 jam contact center dan monitoring. Mereka juga menyediakan Personal Medical Assistance dan memberikan santunan tunai harian rawat inap di rumah sakit.
Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa lihat di Cekpremi dan dapatkan promo menarik. Kami punya berbagai daftar asuransi kesehatan terlengkap dengan harga terbaik. Yuk, lindungi dirimu dan orang-orang tersayang mulai dari sekarang!
Pertanyaan Seputar Minum Kopi
[sc_fs_multi_faq headline-0=”h6″ question-0=”Apa manfaat minum kopi?” answer-0=”Kopi dikenal dapat memberikan dorongan sementara pada memori dan aktivitas otak. Seringnya minum kopi juga dapat mencegah penurunan kognitif yang berhubungan dengan kelainan mental seperti penyakit Alzheimer. ” image-0=”” headline-1=”h6″ question-1=”Apa efek samping minum kopi?” answer-1=”Saat mengonsumsi kopi di sore atau malam hari, maka berisiko menyebabkan sulit tidur. Konsumsi kopi yang terlalu sering juga bisa menyebabkan kecanduan. ” image-1=”” count=”2″ html=”true” css_class=””]