Iklan di HP biasanya muncul ketika membuka browser atau aplikasi sehingga bisa terkesan mengganggu aktivitas bermain ponsel. Sebenarnya ada cara mudah untuk menghilangkan iklan pada ponsel agar tidak muncul lagi ketika Anda beraktivitas.
Saat ini semakin banyak smartphone yang sering menampilkan pop up iklan hingga berulang kali hingga membuat Anda menyentuh pop up tersebut. Tentu aktivitas bisa terhenti karena otomatis halaman iklan terbuka dan Anda perlu menutup atau beralih halaman untuk melanjutkan aktivitas.
7 Cara Menghilangkan Pop Up Iklan di HP dengan Mudah
Bagaimana cara menghilangkan iklan di layar HP? Pasti banyak orang yang penasaran ingin menghilangkan iklan di layar ponsel. Sebenarnya cara menghilangkan iklan tergolong mudah menggunakan beberapa langkah berikut:
Mematikan Data Seluler atau WiFi
Meskipun smartphone berbagai merek sudah lama beredar, namun banyak orang yang belum mengetahui cara menghapus iklan pada ponsel. Pasalnya, tidak sedikit orang memilih untuk membiarkan iklan muncul pada layar ponsel.
Tentu saja, iklan di HP bisa mengganggu penglihatan Anda pada layar sehingga aktivitas membaca atau lainnya harus terjeda. Bahkan tidak jarang Anda menyentuh iklan yang tiba-tiba muncul pada layar ponsel sehingga halaman beralih.
Cara agar iklan tidak muncul pada layar bisa dengan mematikan data seluler atau WiFi dan bermain ponsel secara offline. Dengan cara ini akan lebih efektif membuat iklan tidak muncul pada aplikasi atau game.
Pengaturan Keamanan
Jika mengetahui beberapa cara ini tentu bisa membuat Anda heran karena tidak mengetahuinya sejak dulu. Padahal iklan yang sering muncul pada layar ponsel bisa saja dari aplikasi berbahaya yang membawa virus atau malware.
Apabila ponsel terserang virus atau malware, maka bisa berisiko mengalami sistem eror hingga kerusakan yang lebih fatal. Oleh karena itu, Anda harus segera mencegah hal tersebut terjadi dengan menghilangkan pop up iklan pada ponsel.
Cara menghilangkan iklan di HP bisa melalui pengaturan keamanan dengan memblokir akses untuk menginstal aplikasi selain dari Play Store. Anda bisa masuk ke pengaturan ponsel, lalu pilih keamanan dan privasi, kemudian nonaktifkan izin instal aplikasi dari sumber tidak diketahui.
Pengaturan Browser
Jika menggunakan cara mematikan data seluler dan WiFi kurang efektif, Anda juga bisa menggunakan cara dari pengaturan browser. Pasalnya, ada kalanya Anda harus melakukan aktivitas secara online serta mengantisipasi penerimaan hal penting tepat waktu.
Oleh karena itu, Anda perlu mencoba menggunakan pengaturan browser dengan langkah sebagai berikut:
- Buka jendela browser Google Chrome, kemudian klik ikon titik tiga pada bagian kanan atas.
- Setelah itu, pilih menu “Setting” dan klik opsi “Pop Up dan Redirect”.
- Klik “Togle” guna memblokir pop up iklan, tunggu hingga berwarna abu-abus sebagai tanda togle aktif.
Aktifkan Play Protect
Iklan di HP memang sangat mengganggu terutama saat melakukan aktivitas penting sehingga perlu dihilangkan. Namun, tidak sedikit orang masih belum mengetahui atau bingung terkait cara menghilangkan iklan tersebut.
Bahkan mungkin Anda menganggap bahwa iklan tersebut memang bawaan pada smartphone sehingga tidak bisa hilang. Tentu anggapan itu salah, pop up iklan yang muncul secara toba-tiba bisa Anda hilangkan dengan mudah tanpa bantuan orang ahli.
Cara menghilangkan pop up iklan bisa dengan mengaktifkan Play Protect melalui Google Play Store:
- Buka aplikasi Google Play Store terlebih dahulu.
- Klik ikon di bagian kanan atas untuk masuk ke profil.
- Pilih opsi “Play Protect” dan klik “Setting”.
- Setelah itu, aktifkan Scan Apps melalui Play Protect.
Menggunakan Adguard
Siapa bilang menghilangkan iklan di HP itu sulit? Sebenarnya Anda bisa menghilangkan iklan yang sering muncul pada layar dengan mudah. Bisa dengan cara mematikan data seluler atau jaringan internet lain agar ponsel dalam keadaan offline.
Selain itu, Anda juga bisa mengatur agar pop up iklan yang mengganggu tidak muncul lagi melalui pengaturan keamanan ponsel dan browser. Tidak hanya itu saja, ada cara lain yang bisa Anda gunakan untuk menghilangkan iklan yang mengganggu.
Untuk menghilangkan iklan dengan mudah, Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga bernama Adguard. Aplikasi satu ini berfungsi untuk melakukan pemindaian pada semua aplikasi yang berisiko bahaya termasuk aplikasi baru terinstal menggunakan langkap berikut:
- Download aplikasi Adguard melalui Google Play Store.
- Klik ikon “Power” guna mengaktifkan fitur pemblokiran iklan di HP.
- Setelah klik ikon tersebut, kemudian pastikan semua konfigurasi dalam aplikasi sudah tercentang.
- Maka tidak ada lagi pop up iklan yang muncul pada layar ponsel atau langsung hilang secara otomatis.
Menggunakan Adclear
Masih bingung terkait cara menghilangkan iklan pada ponsel? Ada banyak cara yang bisa Anda coba guna menghapus pop up iklan. Tanpa menghilangkannya, tentu pop up iklan akan sering muncul secara tiba-tiba hingga risiko berbahaya.
Mungkin tanpa sengaja Anda sering menyentuh iklan tersebut sehingga membuka halaman website yang asing. Perlu Anda ketahui, pop up iklan bisa saja berasal dari aplikasi berbahaya dengan membawa virus atau malware.
Oleh karena itu, menghapus iklan di HP sangat penting bagi keamanan perangkat dan Anda bisa menggunakan aplikasi Adclear.
- Download aplikasi Adclear terlebih dahulu.
- Setelah berhasil terpasang, buka aplikasi dan lakukan konfigurasi melalui browser yang Anda gunakan.
- Dengan begitu, seluruh iklan di HP yang sering muncul pada layar HP akan terblokir secara otomatis.
Mengaktifkan Adblock
Kenapa iklan di HP muncul terus? Pop up iklan muncul terus karena Anda mengunduh aplikasi dari sumber yang tidak diketahui. Terkadang pop up iklan tersebut mengandung virus atau malware yang dapat membahayakan keamanan ponsel sehingga perlu mengaktifkan Adblock dengan cara berikut:
- Buka jendela Google Chrome, lalu masukkan alamat website resmi Adblock.
- Setelah masuk halaman Adblock, selanjutnya Anda bisa menekan tombol merah pada bagian tengah halaman.
- Kemudian akan muncul beberapa ekstensi untuk masing-masing browser.
- Klik opsi “ Add to Chrome”, kemudian klik tanda “Stop”.
- Pastikan semua konfigurasi sudah tercentang, maka iklan pada ponsel akan terblokir secara otomatis.
Iklan di HP memang mengganggu, namun terkadang menampilkan iklan asuransi mobil terbaik di Indonesia yang bisa Anda jadikan referensi. Meskipun demikian, akan lebih aman jika Anda mencari informasi terkait perusahaan asuransi berpengalaman dan terpercaya melalui website cekpremi.com.