7 Mobil Anti Peluru Terbaik di Dunia, Ada yang Dipakai Presiden!

mobil anti peluru

Mobil anti peluru dibuat dengan tujuan agar bisa melindungi para penumpang dan pengemudi yang ada di dalam mobil. Biasanya dipakai oleh orang yang berkepentingan tinggi agar terhindar dari terorisme dan ancaman-ancaman serangan dari luar. Seluruh bagian dari mobil dibuat dari bahan yang anti peluru mulai dari kaca, body mobil, hingga ban mobil. Nah tanpa berlama-lama lagi, simak 7 mobil anti peluru terbaik di artikel ini ya!

Berikut adalah daftar mobil yang sudah kami rangkum dari berbagai sumber:

1. Dartz Kombat T98 SUV

Harga: Rp 2 miliar

Mobil jenis SUV sati ini dibuat oleh Rusia yang diperuntukkan untuk keperluan pemerintahan. Dapat berlari hingga 177 km/jam dilapisi dengan kaca setebal 3 inchi pastinya membuat setiap penumpang aman di dalam mobil satu ini. Dibanderol dengn harga 2 miliar rasanya pantas mengingat material-material yang dipakai untuk perakitan mobil Dartz Kombat.

2. Knight XV

Harga: Rp 4,4 miliar

Jika dibandingkan dengan mobil sebelumnya, harga yang dipatok untuk Knight XV jauh lebih mahal. Dibuat dengan material berkualitas yang tahan peluru menjadi alasan utama mengapa mobil ini dihargai dengan harga yang fantastis. Dilengkapi dengan mesin yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 400 hp pastinya membuat Knight XV salah satu mobil teraman yang ada di dunia.

Baca juga: 7 Mobil Sport Murah Terbaik dan Terpopuler di Tahun 2021

3. Obama’s The Beast

Harga: Rp 21 miliar

The Beast merupakan seri mobil yang dinaiki oleh presiden AS semenjak zaman Obama. Desain mobil satu ini tentunya dibuat seaman dan senyaman mungkin. Ban mobil dibuat sedemikian rupa sehingga jika tertembak peluru, ban akan langsung mengisi angin kembali. Bagian atap dari mobil ini juga sudah dilengkapi oleh suplai oksigen agar bisa bertahan dari serangan kimia.

4. Gurkha LAPV

Harga: Rp 3 miliar

Diproduksi oleh Ford, perusahaan mobil ternama keamanan dari mobil ini tentunya tidak perlu diragukan lagi . Menggunakan baja sebagai lapisan body, mobil ini diklaim dapat menahan peluru, ledakan dan bom tanam. Dijamin semua penumpang dan pengemudi aman jika naik mobil satu ini.

5. Maybach 62

Harga: Rp 12,4 miliar

Selanjutnya ada Maybach 62 yang merupakan jenis mobil limousine. Meskipun mobil ini memiliki desain yang elegan dan mewah ternyata mobil ini juga didesain anti peluru loh! Dibekali dengan mesin V12 AMG, mobil ini mampu mencapai kecepatan hingga 100 km/jam hanya dalam waktu 7 detik!

6. Range Rover Vogue

Harga: Rp 6 miliar

Diklaim mampu menahan peluru panas dan granat tangan, Range Rover Vogue memberikan keamanan berkendara tingkat tinggi. Ban mobil satu ini juga dibuat sedemikian rupa sehingga tetap mampu berjalan meskipun dalam kondisi ban pecah.

7. Chevrolet Suburban

Harga: Rp 1 miliar

Memiliki desain eksterior yang elegan dan mewah siapa sangka mobil ini didesain khusus agar tahan peluru. Peluru berkaliber 39 mm dijamin tidak akan bisa menembus body mobil satu ini.

Berikan proteksi pada mobil kesayangan kalian

Asuransi Mobil Cekpremi

Pastikan mobil baru kalian terlindung dari segala biaya resiko kerusakan dengan asuransi! Seluruh biaya kerusakan mobil akan ditanggung oleh produk asuransi mobil all risk! Selain itu juga kalian bisa menggunakan asuransi TLO (Total Loss Only) jika ingin premi dengan biaya yang lebih murah! Bandingkan dan pilih berbagai produk asuransi mobil terbaik dan terpercaya hanya di Cekpremi!