Odometer mobil adalah alat penunjuk jarak tempuh pada kendaraan, yang berada di bagian panel dashboard mobil atau berada di dekat speedometer. Penunjuk jarak tersebut ditampilkan dalam bentuk angka, dan memiliki satuan kilometer.
Sebagai pemilik mobil, biasanya kamu tidak menyadari sudah seberapa jauh mobil yang kamu kendarai telah berjalan. Adanya odometer membuat kamu mengetahui berapa total jarak tempuh dengan lebih jelas.
Lalu, apalagi fungsi yang bisa kamu dapatkan dari odometer? Simak penjelasannya berikut ini, ya!
Fungsi dari Odometer Mobil
Selain untuk mengetahui jarak tempuh pada mobil, ternyata odometer memiliki fungsi lain yang sangat penting. Apa saja fungsi lainnya?
- Mengetahui Kapan Waktunya Melakukan Servis Rutin
Setelah kamu melihat odometer dan total jarak tempuh pada mobil, maka kamu akan mengetahui kapan waktunya membawa mobil ke bengkel untuk melakukan servis rutin. Servis rutin dapat berupa penggantian oli, pengecekan mesin, dan lain sebagainya.
Jika kamu rutin melakukan servis dan pengecekan mesin, maka kamu dapat menghindari hal yang tidak diinginkan pada mobil kesayanganmu. Sehingga peran odometer sangat dibutuhkan pada hal ini.
- Sebagai Pertimbangan Sebelum Membeli Mobil Bekas
Sebelum membeli mobil bekas, kondisi unit mobil, baik fisik dan mesin adalah salah satu hal utama yang harus diperhatikan. Hal yang biasa ditanyakan calon pembeli pada penjual mobil yaitu, berapa total jarak tempuh mobil tersebut.
Hal tersebut dapat kamu lihat melalui odometer, dan kamu dapat menentukan harga. Karena semakin tinggi total jarak tempuh yang tertera, maka biasanya harga mobil akan menjadi semakin murah.
Setelah kamu mengetahui pentingnya odometer, hal lain yang harus kamu ketahui yaitu cara kerjanya. Bagaimana cara kerja dari odometer?
Cara Kerja Odometer Mobil
Odometer memiliki dua cara kerja, yaitu mekanik dan elektronik. Lalu, apa saja perbedaan antara keduanya?
- Odometer Mekanik atau Analog
Odometer mekanik atau analog memiliki cara kerja yaitu dengan melakukan gaya putar yang diterima dari sebuah kabel fleksibel, biasanya kabel tersebut telah terhubung ke bagian lainnya. Odometer ini dapat kamu temukan pada mobil keluaran tahun lama.
Singkatnya, odometer mekanik dapat bergerak secara otomatis ketika mobil mundur atau sedang melaju. Jika mobil berada dalam kondisi mundur, maka odometer akan menghitung mundur, hal ini dapat terjadi karena adanya gear penggerak dan gigi.
- Odometer Elektronik
Cara kerja odometer elektronik mengandalkan teknologi, sehingga kinerjanya terpengaruh oleh sistem komputerisasi. Komputer dapat menghitung secara otomatis tegangan yang terjadi, dan dapat menghitung jarak tempuh mobil.
Hal tersebut dapat terjadi karena adanya magnet khusus yang diletakkan di salah satu frame roda mobil. Jadi akurasi odometer ini lebih akurat karena magnet bertugas untuk memberikan sinyal agar dapat menghitung jarak tempuh mobil.
Saat ini banyak asuransi mobil yang menawarkan berbagai layanan menarik, banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan dengan menggunakan asuransi. Seperti memberikan jaminan ketika mobil mengalami kerusakan, kamu dapat mengeluarkan biaya perbaikan lebih ringan.
Cek Premi dapat membantu kamu untuk memilih asuransi mana yang terbaik dan bisa kamu gunakan. Kunjungi Cek Premi untuk rekomendasi asuransi mobil terpercaya.
Pertanyaan Seputar Odometer Mobil
Bagian odometer terkadang bagi beberapa pemilik kendaraan belum terdengar familiar, maka beberapa pertanyaan ini seringkali muncul, yaitu:
[sc_fs_multi_faq headline-0=”h6″ question-0=”Apa bedanya speedometer dan odometer?” answer-0=”Speedometer adalah alat untuk mengukur kecepatan kendaraan, sedangkan odometer merupakan alat penunjuk jarak tempuh. ” image-0=”” headline-1=”h6″ question-1=”Bagaimana cara membaca odometer mobil?” answer-1=”Kamu dapat langsung melihat berapa angka kilometer yang tampil pada panel dashboard. Angka tersebut menunjukkan jarak yang sudah ditempuh oleh mobil. ” image-1=”” count=”2″ html=”true” css_class=””]