Apakah mobil Anda sudah didaftarkan asuransi? Tahukah Anda apa pentingnya asuransi mobil bagi freelancer? Asuransi dapat menjadi jaminan untuk menjaga kendaraan Anda tetap terlindungi. Dengan memiliki asuransi, Anda juga akan lebih dengan biaya yang harus dikeluarkan untuk perbaikan maupun perawatan.
Terlebih bagi seorang freelancer, di mana pentingnya asuransi mobil bisa meng-cover biaya di saat penghasilan tidak tetap. Hanya saja, masih banyak orang yang ragu mendaftar asuransi karena belum mengetahui betapa pentingnya asuransi kendaraan.
Padahal asuransi kendaraan memberikan banyak keuntungan. Bukan hanya melindungi kendaraan dari kerusakan karena kecelakaan. Namun menawarkan juga berbagai layanan yang bermanfaat.
Inilah Pentingnya Asuransi Mobil bagi Pekerja Freelance
Sebagai seorang pekerja freelance, membeli polis asuransi akan memberikan banyak manfaat pada perawatan kendaraan maupun pengelolaan finansial Anda.
1. Menjaga Kondisi Kendaraan Supaya Tetap Prima
Aktivitas berkendara sehari-hari seringkali membuat kendaraan Anda rentan terkena debu, kotoran bahkan gesekan. Seiring berjalannya waktu, kendaraan bisa tergores bahkan menurunkan kualitas dan tampilan mesinnya. Sehingga selama jangka waktu tertentu, Anda perlu melakukan perawatan rutin.
Misalnya saja mengganti kampas rem, kaki-kaki, atau bahkan mengecat ulang bagian luarnya. Biaya perbaikan ini tentu saja bisa sangat mahal. Inilah sebabnya mengapa Anda memerlukan asuransi kendaraan. Asuransi dapat membantu menjaga kendaraan Anda dalam kondisi prima tanpa merogoh kocek dalam-dalam.
2. Memberikan Rasa Nyaman dan Ketenangan
Apakah Anda sering khawatir akan risiko kecelakaan di jalan raya? Anda mungkin sudah mempersiapkan diri dan kendaraan Anda. Namun, tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi saat Anda berkendara di jalanan. Mungkin ada kendaraan lain yang secara tidak sengaja menyebabkan kerusakan pada bagian luar kendaraan, jalan tidak rata, dll.
Perbaikan kendaraan yang mengalami tabrakan atau kecelakaan lainnya membutuhkan waktu dan biaya yang tidak sedikit. Dengan asuransi, Anda tidak hanya bisa mendapatkan perawatan untuk cedera yang disebabkan oleh kecelakaan, tetapi kendaraan Anda juga bisa diperbaiki jika terjadi kasus yang serius.
3. Bebas akan Tanggungan Pihak Ketiga
Ketika Anda terlibat kecelakaan dengan kendaraan lain atau orang lain, terkadang Anda sebagai pengemudi harus bertanggung jawab. Berbeda ketika Anda mengalami kecelakaan tunggal di mana hanya kendaraan pribadi yang ditanggung biaya perawatannya.
Namun jangan khawatir, karena asuransi mobil lengkap bisa menjadi pilihan bagi Anda. Perlu Anda tahu bahwa polis ini tidak hanya melindungi Anda, tetapi juga pihak ketiga yang terlibat dalam kecelakaan tersebut.
Dengan cara ini, beban Anda akan diringankan. Pentingnya asuransi mobil membuat Anda tidak perlu memusingkan biaya untuk perbaikan kendaraan pribadi maupun pihak ketiga. Tentu saja manfaat ini tergantung dari polis asuransi yang Anda beli.
4. Bebas dari Kerepotan
Setelah terjadi kecelakaan, kendaraan biasanya perlu diderek dan dibawa ke bengkel. Pengerjaan dan biaya derek semacam itu cukup mahal dan memakan waktu. Anda tentu akan membutuhkan banyak bantuan setelah mengalami kecelakaan. Dengan adanya asuransi, Anda tidak hanya dapat menghubungi truk derek dengan lebih mudah, tetapi Anda juga dapat menerima santunan.
5. Membantu Perencanaan Keuangan
Saat merencanakan anggaran finansial, bukan hanya rencana pengeluaran setiap bulan saja yang perlu Anda fokuskan. Anda juga harus meminimalkan risiko yang dapat merugikan perencanaan keuangan Anda, seperti kecelakaan. Oleh karena itu, Anda harus membeli asuransi.
Asuransi membebankan biaya bulanan dan memberikan kompensasi atas kecelakaan buruk yang menimpa kendaraan Anda. Sehingga, ketika terjadi kecelakaan atau bencana lainnya, Anda tidak perlu menjual aset atau bahkan mengambil tanggung jawab. Memiliki asuransi menjadi langkah yang bijaksana bagi Anda yang ingin mengelola keuangannya dengan hati-hati di tengah ketidakpastian.
6. Layanan yang Lebih Baik
Pentingnya asuransi mobil juga berlaku pada sistem layanan yang lebih baik. Perusahaan asuransi seringkali akan menawarkan berbagai layanan tambahan. Contohnya seperti fasilitas derek, asuransi jiwa serta keuntungan seperti tol elektronik dan voucher bahan bakar. Jika Anda menemui kendala saat berkendara, pihak asuransi juga menyediakan layanan hotline 24 jam.
7. Menanggung Pengeluaran Kendaraan Tak Terduga
Asuransi juga dapat menanggung adanya biaya tak terduga ketika Anda perlu memperbaiki kendaraan. Dengan begitu, rencana keuangan Anda tidak akan terganggu oleh dana darurat. Apalagi jika Anda tidak memiliki dana cadangan untuk keperluan pengeluaran terkait biaya perbaikan atau hal-hal tak terduga lainnya.
8. Menjaga Harga Jual Kendaraan
Selain itu, pentingnya asuransi kendaraan dapat membantu memberikan perlindungan terhadap penurunan harga jual kendaraan secara signifikan. Karena seringkali, harga jual kendaraan akan mengalami penurunan akibat pemakaian. Namun setidaknya Anda tidak akan mengalami jumlah penurunan yang begitu drastis karena mobil selalu dalam keadaan prima.
Asuransi dapat memberikan perlindungan terhadap komponen-komponen mobil yang rusak dan kemudian menggantinya dengan yang baru. Dengan begitu, harga jual mobil yang anjlok akibat kerusakan suku cadang mobil bisa lebih stabil.
9. Memberikan Proteksi Kehilangan Akibat Pencurian
Risiko kehilangan mobil karena pencurian bisa terjadi pada siapa saja dan dimana saja. Dengan membeli asuransi mobil, Anda dapat memberikan perlindungan tambahan ketika terjadi bencana. Namun proses pengajuan klaim dan penggantian proteksi harus diatur ulang berdasarkan jenis pertanggungan yang dipilih.
Seringkali dalam proses pengajuan klaim mobil hilang, akan lebih baik jika bisa melengkapinya dengan bukti CCTV dan bukti lainnya. Selain itu, bukti-bukti tersebut juga bisa dijadikan bahan untuk mengingatkan pihak berwajib.
10. Menjamin Perbaikan Tanpa Kendala Menurunnya Penghasilan
Sebagai seorang freelancer, penghasilan bulanan seringkali tidak pasti. Terkadang penghasilan bisa cukup tinggi, namun tak jarang pulang terjadi penurunan yang cukup drastis.
Dengan alasan inilah, maka penting untuk memiliki asuransi mobil sebagai solusi pembiayaan saat pendapatan sedang turun. Sehingga Anda tidak perlu membiarkan mobil kinerjanya menurun dan membuat kerusakan semakin parah. Selain itu, pentingnya asuransi mobil juga dapat menjaga penampilan kendaraan Anda agar tidak terlihat tergores atau baret.
Dalam hal finansial, asuransi akan menjaga stabilitas finansial Anda dengan lebih baik. Bila ingin membeli polis asuransi, percayakan produk pilihan hanya di Cekpremi.com. Cekpremi adalah website pembanding yang mampu memberikan informasi dan rekomendasi produk asuransi mobil terbaik.