4 Pilihan Perumahan Murah di Jakarta, Harga di Bawah 1M!

perumahan murah di jakarta

Berdasarkan survei, ketertarikan masyarakat saat mencari tempat tinggal di Jakarta adalah berdasarkan lokasi, akses, dan harga. Terlebih, untuk memiliki rumah di ibukota bisa dikatakan sebuah prestise tersendiri karena memang harganya sangat mahal. Walaupun kalau masalah harga sebenarnya relatif, tergantung individu masing-masing. Sebenarnya Anda tetap bisa menemukan perumahan murah di Jakarta dengan harga masih di bawah 1 miliar lho. Tentunya dengan lokasi strategis di tengah kota dan akses transportasi mumpuni.

Berapa Rata-Rata Harga Rumah di Jakarta?

1. Jakarta Pusat

Sebagai jantung kota, rata-rata harga rumah di wilayah ini sangat tinggi yakni Rp 27,92 juta per meter persegi. Karakteristik Jakarta Pusat pun sangat unik, terutama di lokasi yang bersebelahan langsung dengan wilayah lainnya. Misalnya di perbatasan antara Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan harga tanah berkisar di atas Rp 25 Juta. Sedangkan perbatasan dengan Jakarta Barat harga tanah masih di bawah Rp 15 Juta per meter persegi.

2. Jakarta Utara

Beberapa daerah di Utara yang memiliki harga tertinggi berada di wilayah Pluit (Penjaringan), Kelapa Gading, dan Sunter. Harga tanah di Pluit dan Kelapa Gading berkisar Rp 18-30 juta per meter persegi. Di beberapa titik bisa mencapai Rp 35 juta per meter persegi, bahkan untuk lahan komersial bisa Rp 60 juta per meter persegi.

3. Jakarta Barat

Memiliki akses tol lingkar luar Jakarta, menjadikan kawasan ini memiliki median harga rumah Rp 21,94 juta per meter persegi. Apalagi ditambah dengan rencana proyek LRT koridor 4, Puri Kembangan-Tanah Abang sepanjang 9,3 kilometer yang memungkinkan untuk harga ini terus naik.

4. Jakarta Selatan

Wilayah Jakarta Selatan masih ditetapkan sebagai lokasi favorit masyarakat dalam mencari hunian ideal. Khusus untuk landed house, harga rata-ratanya berkisar Rp 22,03 juta per meter persegi.

5. Jakarta Timur

Minimnya jaringan infrastruktur di Jakarta Timur dibandingkan wilayah lainnya merupakan penyebab ketertinggalan Jakarta Timur. Hal ini membuat harga pasaran tanah lebih rendah, hanya sebesar Rp 7,9 juta per meter persegi.

Walaupun harganya cukup fantastis, dengan segala pesonanya, Jakarta memiliki pesonanya sendiri untuk membuat banyak orang tetap ingin tinggal di sini. Ada beebrapa wilayah yang masih menghadirkan hunian dengan harga relatif murah yang masih bisa terjangkau untuk dibeli dengan cicilan.

Rekomendasi Perumahan Murah di Jakarta

Berikut ini rekomendasi perumahan murah di Jakarta untuk Anda:

1. Pandan Wangi Residences

Jakarta Timur adalah salah satu kota administratif di Jakarta yang lokasinya dipenuhi sejumlah kawasan pemukiman penduduk dari mulai perumahan cluster hingga apartemen. Kawasan Jakarta Timur kerap dipilih sebagai lokasi hunian yang ideal karena memiliki harga yang relatif murah dengan akses mudah.

Salah satu rekomendasinya adalah Pandan Wangi Residence yang terletak di Ciracas, Jakarta Timur. Perumahan ini memiliki lokasi yang strategis menuju sejumlah area, seperti Gor Taufik Hidayat Arena, Jakarta Islamic School, RSUD Ciracas, Pasar Cibubur, Gerbang Tol dan Terminal Kampung Rambutan. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 900 jutaan hingga Rp1,2 miliar. Keunggulan lain adalah fasilitas keamanan 24 jam, gate system dan ruang terbuka hijau yang nyaman.

2. Green Lake City

Green Lake City menawarkan landed house dengan harga mulai dari Rp 950 jutaan. Green Lake City menawarkan hunian mixed-use untuk rumah tinggal dan perkantoran yang mempermudah penghuni menjangkau fasilitas komersial.

3. Elite Meruya Garden

Selanjutnya terdapat Elite Meruya Garden yang mengusung townhouse exclusive di Jakarta Barat. Menawarkan harga rumah mulai dari Rp 985 jutaan dengan desain rumah minimalis modern yang ideal untuk keluarga milenial.

4. Pesona Rorotan

Berbatasan langsung dengan Tangerang, Jakarta Utara memiliki kawasan yang padat penduduk dengan sejumlah fasilitas publik modern dan memadai. Rekomendasi perumahan murah di Jakarta Utara adalah Pesona Rorotan. Hunian di sini dijual mulai dari Rp 900 jutaan dengan konsep perumahan minimalis. Selain itu, Pesona Rorotan memiliki akses yang mudah ke sejumlah area. Ini karena lokasinya strategis dan memiliki akses langsung ke jalan tol seperti Tol Cakung Timur dan Tol Pulogebang.

Sekali lagi, masalah murah-mahal harga rumah tergantung kepada individu masing-masing. Namun, untuk ukuran lokasi yang strategis dan akses yang murah, rekomendasi perumahan murah di Jakarta di atas bisa menjadi bahan pertimbangan Anda.

Lindungi Rumah Kesayangan Anda dengan Asuransi Properti Terbaik!


Jangan lupa juga untuk mengasuransikan rumah kesayangan Anda dengan asuransi properti terbaik. Bandingkan berbagai asuransi properti diCekPremidan temukan yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda. Nikmati juga diskon spesial akhir tahun untuk premi yang lebih hemat hingga 25%!