Waspada Polip Hidung, Ini Penyebab Hingga Cara Mengatasinya

polip hidung

Dari sekian banyaknya organ tubuh Anda, hidung menjadi bagian yang rentan terhadap gangguan penyakit. Salah satu masalah kesehatan yang sering menyerang bagian ini adalah polip hidung. Pastinya Anda pun sudah tahu terkait penyakit ini, ‘kan? Atau apakah sekarang sedang mengalaminya?

Polip hidung merupakan kondisi pertumbuhan jinak di bagian mukosa hidung yang termasuk akibat dari alergi dan peradangan. Nah supaya bisa mengetahui lebih jauh tentang penyakit ini, yuk simak penjelasan berikut.

Apa itu Penyakit Polip Hidung?

Polip hidung adalah saat tumbuhnya sebuah jaringan lunak pada saluran hidung atau sinus. Umumnya, kondisi ini juga disebut sebagai polip nasal yang dimana jaringan lunak tersebut tidak berbahaya, tidak terasa sakit, dan tidak berpotensi berubah menjadi sel kanker. Bahkan ukurannya pun bervariasi, ada yang sekecil biji jagung dan anggur.

Secara garis besar, gangguan hidung tersebut terjadi akibat peradangan kronis yang berkaitan dengan infeksi, asma, alergi, sensitif terhadap obat, dan masalah imun lainnya. Polip kecil tidak akan menunjukan gejala tertentu tapi yang berukuran besar berpotensi menyumbat saluran pernapasan hingga pembuangan lendir dari sinus.

Nah kalau lendir menumpuk terlalu banyak maka pernapasan pun akan terganggu, indera penciuman menurun, dan akan menyebabkan infeksi. Meski bisa diatasi dengan operasi dan pengobatan media lain, sayangnya polip dapat muncul kembali di lain waktu.

Waspada Gejala Polip Hidung

Polip hidung memang merupakan kondisi yang cukup umum terjadi pada orang dari berbagai golongan usia khsusunya 20-40 tahun ke atas. Anak-anak di bawah 10 tahun jarang mengalami masalah kesehatan ini. Namun Anda tetap harus waspada dengan memperhatikan gejalanya.

Terdapat sejumlah gejala atau tanda yang menandakan kalau Anda mengalami polip nasal. Diantaranya:

  • Sakit kepala berlebih
  • Hidung berair atau berlendir
  • Mengalami gangguan tidur
  • Hidung terasa penuh atau tersumbat dan sulit bernapas
  • Indra penciuman menurun
  • Munculnya rasa gatal di sekitar mata
  • Tidur jadi mendengkur
  • Sering mimisan
  • Nyeri di gigi bagian atas

Nah jika Anda mengalami beberapa gejala di atas, maka segeralah berkonsultasi ke dokter untuk mendapatkan penanganan dini yang tepat. Jangan dibiarkan karena bisa jadi masalah polip nasal ini berbahaya untuk tubuh Anda.

5 Penyebab Penyakit Polip Hidung

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, polip nasal adalah kondisi saat jaringan tumbuh di dalam hidung menjadi menonjol ke rongga hidung. Meski umum terjadi tapi sebaiknya Anda tetap menghindari segala jenis potensi yang bisa mendatangkan masalah ini.

Selain itu, masih ada beberapa penyebab polip hidung lainnya yang harus Anda perhatikan. Diantaranya adalah sebagai berikut.

  • Infeksi Sinus

Penyebab pertama polip nasal adalah karena infeksi sinus. Infeksi ini terjadi saat saluran udara dan sinus menjadi bengkak dan meradang. Efeknya dapat menyebabkan pembentukan lendir dan rasa sakit di sekitar hidung serta wajah. Lama kelamaan infeksi sinus tersebut berpotensi menyebabkan polip nasal.

  • Alergi

Jangan pernah remehkan segala jenis alergi yang Anda miliki. Pasalnya alergi juga merupakan salah satu penyebab polip nasal yang paling umum dialami. Alergi membuat sistem kekebalan tubuh menjadi menurun sehingga rentan terjadi peradangan dan pembengkakan pada jaringan hidung sehingga polip pun mudah berkembang.

  • Faktor Lingkungan

Bahaya polip hidung bisa muncul karena faktor lingkungan seperti asap rokok, polusi udara, atau bahkan debu sekalipun. Lingkungan yang kurang sehat memicu peradangan serta pembengkakan pada jaringan hidung. Jika terjadi dalam waktu lama, maka polip juga akan semakin membesar.

  • Aspirin Sensitif

Pastinya tidak semua orang cocok dengan aspirin, ada beberapa orang yang justru mengalami reaksi alergi terhadap aspirin dan obat-obatan sejenisnya. Kalau Anda merasakan hal demikian, kondisi tersebut dapat menyebabkan peradangan pada jaringan hidung yang nantinya memicu pembentukan polip.

  • Perubahan Hormonal

Perubahan hormonal sebenarnya wajar terjadi. Anda pun pasti akan mengalaminya seperti saat hamil. Pada masa tersebut Anda mungkin mengalami pembengkakan jaringan hidung yang berlangsung lama dan berpotensi terbentuknya polip.

Cara Mengobati Polip Hidung

Lalu bagaimana cara mengecilkan polip hidung secara alami? Faktanya jika gejala berlangsung lebih dari 10 hari, Anda membutuhkan bantuan medis dengan memeriksakan diri ke dokter. Tujuan perawatan tersebut adalah untuk menghilangkan polip.

Namun penanganan yang biasanya diutamakan adalah dengan memberikan obat-obatan khusus dan sejumlah pilihan pengobatan lain, seperti:

  • Obat sinusitis kronis / dupilumab
  • Kortikosteroid hidung / fluticasone, budesonide, dan triamcinolone
  • Pemberian antibiotik dan antihistamin
  • Kortikosteroid oral dan suntik / prednisone
  • Operasi polip nasal sebagai pengobatan alternatif

Selain obat dan perawatan polip nasal di atas, Anda juga bisa mengatasinya dengan mengubah gaya hidup. Berikut adalah pengobatan rumahan yang dapat dilakukan.

  • Atasi Alergi dan Asma

Salah satu penyebab polip hidung adalah karena alergi dan asma. Sehingga Anda pun harus mengatasi kedua masalah kesehatan tersebut terlebih dulu demi mengobati polip nasal yang diderita. Ikutilah saran dokter untuk mengatasi alergi atau asma Anda.

  • Hindari Pemicu Iritasi Hidung

Cara kedua untuk mengobati polip adalah dengan menghindari zat kimia atau lingkungan yang meningkatkan risiko terjadinya iritasi pada hidung. Mulai dari asap rokok, asap kendaraan, allergen, bahkan debu sebisa mungkin harus Anda jauhi dengan selalu menggunakan masker saat bepergian.

  • Gunakan Air Humidifier

Jangan dianggap sepele, nyatanya air humidifier sangat membantu Anda mengatasi polip hidung. Pasalnya humidifier dapat membuat udara menjadi lebih lembab sehingga efektif melancarkan saluran pernapasan dan lendir sinus. Air humidifier juga bisa mencegah pertumbuhan bakteri di rumah Anda.

  • Gunakan Saline Spray

Tidak hanya air humidifier, Anda juga wajib menggunakan saline spray atau semprotan air garam untuk membersihkan saluran hidung. Dengan rutin melakukan cara ini, maka aliran lendir di hidung akan lebih lancar dan Anda pun terhindar dari radang atau iritasi.

Tahukah Anda, yang paling penting dalam mengobati penyakit polip hidung adalah penggunaan asuransi kesehatan yang akan menjamin segala kebutuhan perawatan Anda di rumah sakit. Dan kini Anda bisa menemukan pilihan asuransi kesehatan bersama Cekpremi.

Sebagai portal pembanding asuransi online, Cekpremi akan memberikan informasi berbagai produk asuransi dengan pelayanan via online sehingga terjamin mudah, cepat, dan praktis. Rekomendasi produk asuransi yang diberikan oleh Cekpremi juga terjamin sesuai dengan kebutuhan Anda.

Yuk rasakan fitur pembanding asuransi kesehatan di Cekpremi demi mendapatkan pilihan produk asuransi yang dibutuhkan untuk kemudahan pengobatan polip hidung. Untuk merasakan layanan tersebut, segeralah kunjungi website Cekpremi sekarang juga!



Referensi:

Alodokter

Siloam Hospitals

Hello Sehat

Halodoc

Klikdokter